Tokopedia Bagikan Berbagai Manfaat & Khasiat Minuman Rempah Tradisional untuk Kesehatan

Tokopedia Bagikan Berbagai Manfaat & Khasiat Minuman Rempah Tradisional untuk Kesehatan
Tokopedia menyampaikan ketertarikan masyarakat Indonesia terhadap minuman herbal tradisional mengalami peningkatan hingga dua kali lipat. Foto: ilustrasi/dokumentasi Tokopedia

Kebiasaan ini akhirnya mendorong Ayu untuk memproduksi minuman tradisional berbahan alami dan berkualitas dengan membangun Rahsa Nusantara pada 2016.

Untuk memberikan kualitas dan rasa khas rempah Indonesia, Rahsa Nusantara menggunakan bahan baku hampir 100 persen asli lokal, termasuk pada kemasan.
Sebagai contoh, bahan baku yang digunakan Rahsa Nusantara, seperti lemon, bunga telang, dan daun mint dipasok langsung dari petani Bandung.

Sementara itu, jahe merah yang digunakan Rahsa Nusantara diproduksi oleh petani asal Lampung.

"Ramuan alami secara tradisi digunakan masyarakat untuk menjaga kesehatan dan pemulihan. Harapannya ramuan alami Rahsa Nusantara bisa menjadi solusi modern untuk masyarakat yang membutuhkan pilihan dari herbal dan rempah alami," ucap Ayu yang turut memberdayakan puluhan petani dan supplier lokal di seluruh Indonesia.

Agar terus melanjutkan mimpinya melestarikan kekayaan sekitar dan terus mendukung perempuan agar dapat memegang peranan penting, Rahsa Nusantara memanfaatkan Tokopedia untuk memperluas pasar.

Ayu mengatakan dengan berjualan di Tokopedia, Rahsa Nusantara berhasil memperluas pasar dan mendapatkan pembeli di luar Pulau Jawa.

"Papua dan Aceh adalah tujuan pengiriman produk terjauh yang berhasil kami jangkau. Bahkan, lewat Tokopedia, kami mendapatkan banyak pelanggan loyal dan meraup omzet dengan rata-rata hingga ratusan juta per bulannya,” ungkap Ayu yang telah memberdayakan puluhan perempuan yang termarjinalkan secara finansial di urban area kawasan produksi Rahsa Nusantara, Bandung.

Wujudkan Misi Lestarikan Minuman Tradisional

Selaras dengan Ayu, sebagai Pemilik Usaha Teeko, Guido Prakoso mengatakan bahwa budaya minum jamu atau ramuan tradisional di era modern secara perlahan tergerus.

Simak berbagai manfaat minuman rempah tradisional serta tren penjualan jamu dan wedang di Tokopedia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News