Tol Cileunyi-Sumedang Tak Diswastakan
Kamis, 14 Januari 2010 – 20:03 WIB
Tol Cileunyi-Sumedang Tak Diswastakan
JAKARTA- Pihak Departemen Pekerjaan Umum menegaskan, jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan, dibangun sendiri oleh pemerintah, tanpa bantuan pihak swasta. Hal ini diungkapkan Wakil Menteri Pekerjaan Umum, Hermanto Dardak, dalam jumpa pers mengenai infrastruktur jalan, di Jakarta, Kamis (14/1).
Dia mengatakan, pembangunan jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan sepanjang 58,30 kilometer bukan dibangun oleh kontraktor China. Dia meluruskan, sebenarnya pembangunan jalan tol itu menggunakan dana pinjaman dari Pemerintah China. Demikian pula pinjaman untuk Jembatan Suramadu dan jalan tol Kuala Namu-Medan.
Baca Juga:
"Per Januari 2010 ini, sudah 10,45 persen dari 363 hektar kebutuhan lahan tol Cileunyi-Sumedang telah dibebaskan. Diharapkan, seluruh lahan tol itu dibebaskan paling lambat hingga akhir tahun 2010," tambah Direktur Jalan Bebas Hambatan dan Jalan Metropolitan, Harris Batubara. Jalan tol itu nantinya akan menghubungkan Bandung dengan calon Bandara Internasional Kertajati. Bahkan, izin prinsipnya sudah keluar.(lev/jpnn)
JAKARTA- Pihak Departemen Pekerjaan Umum menegaskan, jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan, dibangun sendiri oleh pemerintah, tanpa bantuan pihak swasta.
Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu
BERITA TERKAIT
- Soal Keluhan AS Terhadap Barang Bajakan di Mangga Dua, Kemendag Bilang Begini
- Sinarmas Investama Ajak Generasi Muda Melek Investasi Digital
- Sejumlah Tokoh Ikut Tenangkan Nasabah Bank DKI dan Imbau Tidak Kosongkan Rekening
- SPBH Milik PLN IP Bakal Jadi Kunci Penting Mewujudkan Transportasi Berbasis Hidrogen
- Talenta Unggul Mampu Memperkuat Hilirisasi Pertambangan
- Harga Emas Melonjak, Didimax Buka Edukasi Trading Gratis