Tol Demak
Oleh: Dahlan Iskan
Kamis, 22 Juni 2023 – 07:07 WIB
Yang dalamnya seperti tak terukur.
Baca Juga:
Yang tanahnya bercampur air.
Yang airnya bercampur tanah.
Ruas Kaligawe-Sayung ini panjangnya 10 km. Berarti yang 4 km tidak ada masalah. Yakni dari Kaligawe ke batas "kolam" itu. Dengan dana Rp 2 triliun yang 4 km itu bisa diselesaikan.
Akan tetapi yang 6 km itu, menantang semua ahli konstruksi jalan tol. Tidak mungkin dilakukan pengurukan. Tanah uruk akan langsung ditelan bumi. Berapa pun banyaknya.
Sambil menikmati kemacetan Sayung-Semarang saya menghubungi banyak orang.
Saya ingin tahu apakah sudah ada jalan keluar. Apakah kesulitan itu sudah dilewati. Dan yang penting apakah sudah mulai dikerjakan.
Saya membayangkan betapa sulit perencanaannya. Alangkah berat pembuatan desain konstruksinya.
Sudah lama saya ingin lewat tol Semarang-Demak. Tetapi belum juga jadi. Yang sudah beroperasi baru satu ruas: Sayung-Demak. Sepanjang 16 km.
BERITA TERKAIT
- Jadi Peserta TASPEN, Jokowi Terima Manfaat Pensiun dan THT
- Taksi Kemudi
- Jokowi Terima Manfaat Pensiun dan Tabungan Hari Tua dari TASPEN
- Antisipasi Gesekan, Lokasi Debat Pilkada Pekalongan Dipindah KPU ke Semarang
- Bertrasformasi Jadi Kota Metropolitan, Semarang Fokus Sediakan Infrastruktur Berkelanjutan
- Bismillah Karnaval