Tol Pandaan - Malang Beroperasi, Jokowi Pengin Ekonomi Malang Raya Meningkat
jpnn.com, MALANG - Presiden Joko Widodo meresmikan pengoperasian tiga seksi ruas tol Pandaan - Malang, Jawa Timur pada Senin (13/5), di Gerbang Tol Singosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Pembangunan jalan tol yang secara keseluruhan terdiri atas lima seksi ini diharapkan dapat memperlancar arus mobilitas barang, orang, dan atau jasa sehingga dapat membantu perekonomian Kota Malang.
“Semoga tol ini bisa mempercepat mobilitas barang, jasa, dan orang sehingga kita harapkan di Malang Raya ini betul-betul menjadi sebuah kawasan wisata yang terkoneksi dengan tol ini. Kita harapkan pertumbuhan ekonomi menjadi lebih baik dan meningkat," kata Jokowi.
BACA JUGA: Turunkan Angka Kecelakaan di Jalan Tol, Kemenhub Bentuk Tim Pokja
Kota Malang sebagai kota wisata dan pendidikan diharapkan akan terbantu dengan kehadiran jalan tol ini. Presiden mengatakan jalan bebas hambatan itu akan mengakselerasi pertumbuhan Kota Malang dan sekitarnya.
“Saya kira ini sangat membantu untuk pengembangan di bidang pariwisata dan pendidikan di Kota dan Kabupaten Malang serta sekitarnya," jelas Kepala Negara.
Ketiga ruas jalan tol yang diresmikan oleh Presiden ini terbentang sepanjang 30,625 kilometer yang menghubungkan Pandaan hingga Singosari.
Rinciannya seksi 1 sepanjang 15,475 km menghubungkan Pandaan dengan Purwodadi, seksi 2 sepanjang 8,050 km menghubungkan Purwodadi dengan Lawang, dan seksi 3 sepanjang 7,100 km menghubungkan Lawang dengan Singosari.
Pembangunan jalan tol yang secara keseluruhan terdiri atas lima seksi ini diharapkan dapat memperlancar arus mobilitas barang, orang, dan atau jasa sehingga dapat membantu perekonomian Kota Malang.
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya
- Jokowi Aktif Mendukung Paslon Tertentu, Al Araf: Secara Etika Itu Memalukan
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Pengamat Heran PDIP Protes Mega Ada di Stiker 'Mau Dipimpin Siapa?'
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada