Tol Pejagan-Pemalang Difungsikan, Begini Kondisinya di Hari Pertama

Tol Pejagan-Pemalang Difungsikan, Begini Kondisinya di Hari Pertama
Tol Pejagan-Pemalang di wilayah Tegal, Jawa Tengah. Foto: radartegal.com

jpnn.com - Tol Pejagan-Pemalang mulai difungsikan, Kamis (15/6). Pada hari pertama dioperasikan, kondisi jalan bebas hambatan yang menjadi bagian Tol Trans Jawa itu masih sepi.

Suasana di Tol Pejagan-Pemalang memang masih lengang. Bahkan, masih ada warga yang menggunakan sepeda motor melintasi tol yang belum sepenuhnya kelar itu.

Padahal, sudah ada larangan bagi pengguna sepda motor memasuki jalur Tol Pejagan-Pemalang. Namun, masih saja ada warga yang melintasinya dengan kendaraan roda dua.

Sedangkan pengelola tol hingga saat ini terus berbenah terutama di rest area. Sudah ada sejumlah tenda yang bisa dimanfaatkan pemudik saat beristrirahat.

Selain rest area, di jalur Tol Pejagan-Pemalang juga sudah ada pos-pos pengamanan arus mudik dari kepolisian. Sebelumnya Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Condro Kirono sudah meninjau kondisi jalur Tol Pejagan-Pemalang, Rabu (14/6).

"Kondisinya sudah cukup bagus untuk dilalui, rencananya akan kita buka selama 24 jam. Untuk malam hari kita sediakan penerangan melalui mobil SAR yang milik Polri. Selain itu kita juga akan dirikan pos keamanan," katanya.(muj/zul/jpg)


Tol Pejagan-Pemalang mulai difungsikan, Kamis (15/6). Pada hari pertama dioperasikan, kondisi jalan bebas hambatan yang menjadi bagian Tol Trans


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News