Tol Pekanbaru-Dumai Seksi 1 Siap Dioperasikan Desember 2019
jpnn.com, PEKANBARU - Pembangunan jalan tol Pekanbaru - Dumai, terutama di seksi 1 sepanjang 9,5 kilometer di kecamatan Rumbai hampir rampung.
Rencananya, jalan tol pada seksi 1 sudah akan dibuka pada Desember 2019 mendatang dan langsung bisa dilalui oleh masyarakat.
Informasi tersebut didapatkan Gubernur Riau Syamsuar saat melakukan peninjauan tol bersama Wali Kota Pekanbaru Firdaus dan instansi terkait lainnya, Jumat (17/5). Selain melihat progres pembangunan jalan tol, dalam kunjungan saya itu Gubernur juga memastikan tidak ada lagi lahan yang bermasalah pada pembangunan tol seksi 1 tersebut.
"Menurut informasi dari pihak kontraktor, jalan tol Pekanbaru-Dumai pada seksi 1 ini sudah bisa dilalui pada Desember 2019 mendatang. Sedangkan untuk seksi lainnya saat ini juga masih terus dilakukan pengerjaan," katanya.
Baca: KPU Sahkan Rekapitulasi Suara Pilpres 2019 di 29 Provinsi, Ini Data Lengkapnya
Dengan sudah akan dioperasikannya jalan tol tersebut, pihaknya bersama Pemerintah kota Pekanbaru usai Idul Fitri nanti akan kembali duduk bersama guna membahas pembangunan jalan keluar dari tol menuju jalan lintas, sehingga nantinya tidak terjadi kemacetan. Karena selain jalan tol, nantinya juga akan ada jalan ring road yang tengah disiapkan pemerintah kota Pekanbaru.
"Jalan ring road yang mengelilingi kota Pekanbaru ini juga akan dikoneksikan dengan jalan tol Riau-Sumatera Barat dan juga jalan tol Riau-Jambi," sebutnya.
Sementara itu, Wali Kota Pekanbaru Firdaus mengatakan, untuk status lahan akses masuk ke jalan tol yang sebelumnya sempat bermasalah sudah selesai. Jalan tersebut sepanjang 1,6 kilometer yang saat ini sudah siap untuk dibangun.
Pembangunan jalan tol Pekanbaru - Dumai, terutama di seksi 1 sepanjang 9,5 kilometer di kecamatan Rumbai hampir rampung.
- Survei Elektabilitas Nasir-Wardan Unggul di Kampar, Wahid-Haryanto Moncer di Pekanbaru
- Korban Helen di BPR Fianka Tak Cuma Tukang Sayur, Polda Riau Bidik Tersangka Baru
- Survei Axispol: Elektabilitas Muflihun-Ade Unggul di Pilkada Kota Pekanbaru
- Kasus Pemilik Saham BPR Fianka Cairkan Deposito Nasabah, OJK Riau Bergerak
- Terungkap! Wanita Tewas di Pekanbaru Ternyata Dibunuh Suami Siri, Nih Pelakunya
- Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat