Tolak Angin Kembali Luncurkan Iklan Video Musik Berkonsep Pariwisata, Incar Pengunjung Seluruh Dunia

Adanya iklan video musik Tolak Angin ini tentu diharapkan dapat memberikan sumbangsih pengunjung pariwisata ke Manado, Sulawesi Utara.
Sebagaimana iklan Tolak Angin yang sebelumnya mempromosikan Labuan Bajo pada 2010 silam yang mampu menarik perhatian pengunjung di dunia.
Irwan menilai iklan berkonsep pariwisata di Labuan Bajo yang menghabiskan miliaran rupiah tersebut, salah satu karyanya yang berhasil.
Dia pun ingin mengulang kesuksesan serupa dengan iklan video musik berkonsep pariwisata yang terbaru ini.
"Indonesia harusnya kalau luas daerahnya 20 kali Malaysia. seharusnya bisa mengundang pengunjung, 20 kali lebih dari 24 juta pengunjung yang datang ke Malaysia," imbuh Irwan.
Di sisi lain, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi hadirnya iklan pariwisata yang diinisiasi Tolak Angin.
Dia berharap peluncuran ini dapat turut mendukung destinasi pariwisata dan ekonomi kreatif dalam negeri yang memesona.
"Semoga hadirnya iklan ini akan turut mendukung promosi program #DiIndonesiAja sehingga mampu menarik wisatawan dan tentunya produk Tolak Angin juga akan semakin meningkat ke depan," ujar Sandiaga Uno.
Tolak Angin kembali meluncurkan iklan video musim berkonsep pariwisata, mengincar pengunjung seluruh dunia untuk berkunjung ke Indonesia.
- In the End Linkin Park Tembus 2 Miliar View, Ikuti Jejak Numb di YouTube
- Xerana Resort Siap Dibangun di Pantai Pengantap, Investasi Capai Rp3 Triliun
- PIK Perlu Dukungan Integrasi Transportasi-Promosi untuk Menawarkan Pariwisata Urban
- BNI Indonesia’s Horse Racing 2025 Bakal Segera Digelar, Buruan Beli Tiketnya!
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- Kota Lama Jadi Primadona, Libur Lebaran 2025 Dongkrak Wisata Semarang