Tolak Hasil Pemilu, Eggi Sudjana Cs Nobatkan Prabowo - Sandi Pemenang Pilpres

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah tokoh yang tergabung dalam Gerakan We Don't Trust sudah menolak hasil Pemilu 2019. Padahal, proses penghitungan suara oleh KPU saat ini masih berjalan. Anehnya, mereka justru sudah membuat klaim bahwa pasangan Prabowo - Sandiaga adalah pemenang Pilpres.
"Kami mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno," ujar inisiator Gerakan We Don't Trust, Permadi di Bilangan Tebet, Jakarta, Minggu (5/5).
BACA JUGA: Jelang Ramadan, Eggi Sudjana Cs Deklarasikan Gerakan Menolak Hasil Pemilu
Bukan sekedar mengakui, Permadi menekankan tokoh yang tergabung akan terus mengawal suara Prabowo-Sandi dari berbagai dugaan kecurangan.
Perihal keunggulan calon presiden petahana Joko Widodo alias Jokowi di real count Komisi Pemilihan Umum (KPU), Permadi menyebut hasil tersebut tidak akan pernah diperhitungkan.
"Kami menolak hasil real count Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia," tukasnya.
Selain Permadi, Eggy Sudjana, Syarwan Hamid, Habib Umar Al Hamid dan Amir Hamzah juga tergabung dalam Gerakan We Don't Trust ini. (rmol)
Sejumlah tokoh yang tergabung dalam Gerakan We Don't Trust sudah menolak hasil Pemilu 2019. Padahal, proses penghitungan suara oleh KPU saat ini masih berjalan.
Redaktur & Reporter : Adil
- Irwan Fecho Bicara Pembangunan Berkelanjutan di Rakernas IKA SKMA 2025
- Bikin Acara Bertema Kemandirian, KPPI: Perempuan Harus Bersama Memajukan Bangsa
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Wujudkan Visi Prabowo, Bupati Lahat Siapkan Generasi Emas Lewat Pengembangan SDM Unggul
- Soal Penjurusan di SMA, Mendikdasmen: Arahan Presiden Agar Dikaji Lebih Dalam