Tolak KLB Demokrat, Garansi Pasang Badan
Rabu, 29 Juni 2011 – 02:12 WIB

Tolak KLB Demokrat, Garansi Pasang Badan
Justru Didik melihat yang bersangkutan telah melakukan penyesatan informasi dan sengaja menciptakan suasana tidak kondusif di tengah-tengah konsolidasi PD menghadapi verifikasi sesuai UU Partai Politik. Seharusnya, kata Didik, sebagai kader PD yang bersangkutan sangat memahami kondisi partai saat ini.
Baca Juga:
Kata dia, justru saat ini PD sangat solid dan fokus kepada konsolidasi kelembagaan dan menjalankan program-program kepartaian. Semua pengurus dan kader di setiap tingkatan sedang bahu membahu untuk membangun dan mengelola PD, dalam mewujudkan harapan konstituen dan menghadapi Pemilu 2014.
Didik mengingatkan kepada seluruh kader dan fungsionaris PD untuk mengantisipasi lebih dini hidden agenda (agenda tersembunyi) yang kelihatannya dimainkan oleh yang bersangkutan. “Partai Demokrat termasuk seluruh komponen organisasi dan relawan pendukung SBY saatnya merapatkan barisan kembali untuk melawan gerakan-gerakan murahan seperti itu. Karena sudah pasti bicara Partai Demokrat tidak bisa dilepaskan dengan SBY," ujarnya.
Di sisi lain Didik juga baru dengar seseorang yang mengatasnamakan Kaum Muda Demokrat yang keberatan dan meminta KLB. "Saya selaku kader PD dan Garansi tidak pernah tahu, mendengar nama dan kelembagaan itu karena tidak pernah jelas identitas dan eksistensinya. Mungkin agenda pihak luar untuk mengganggu PD. Siapapun yang coba-coba akan berhadapan dengan Garansi," katanya lagi.
JAKARTA – Sekretaris Jenderal Gerakan Aman Adil Sejahtera untuk Indonesia (Garansi), Didik Mukrianto, angkat bicara dan tidak setuju dengan
BERITA TERKAIT
- Bawaslu Incar Pemodal Politik Uang di PSU Pilkada Kabupaten Serang
- Yorrys Dukung Bahlil Menerapkan Pengelolaan Golkar Secara Modern
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos