Tolak RUU Ormas, HTI Sulsel Akan Turun ke Jalan
Selasa, 26 Maret 2013 – 00:03 WIB

Tolak RUU Ormas, HTI Sulsel Akan Turun ke Jalan
MAKASSAR -- Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) DPD (Dewan Pimpinan Daerah) I Sulawesi Selatan menyatakan tegas menolak Rancangan Undang-undang Organisasi Masyarakat (Ormas). Bentuk penolakan itu akan diwujudkan dengan melakukan aksi turun ke jalan menentang aturan yang sementara digodok di DPR.
Melalui pesan singkatnya, Kader bidang Informasi dan Komunikasi HTI Sulawesi Selatan, Taufiq mengatakan aksi demonstrasi ini akan dilakukan Selasa (26/3) pagi sekirat pukul 08.30 WITA.
Aksi penolakan tersebut dimulai dengan berkumpul di depan Kampus II Universitas Muslim Indonesia Jalan Urip Sumoharjo, lalu bertolak ke kantor DPRD Sulawesi Selatan.
"Aksi damai ini rencana akan dihadiri ribuan aktivis massa hizbut tahrir dan beberapa ormas lainnya," katanya seperti dilansir FAJAR (JPNN Group).
MAKASSAR -- Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) DPD (Dewan Pimpinan Daerah) I Sulawesi Selatan menyatakan tegas menolak Rancangan Undang-undang Organisasi
BERITA TERKAIT
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia