Tolak Sabotase dan Penggagalan Pemilu, Aliansi Rakyat Riau Gelar Aksi Damai di Pekanbaru

jpnn.com, PEKANBARU - Ratusan massa yang tergabung dalam Aliansi Rakyat Riau (ARR) menggelar aksi damai di depan kediaman Gubernur Riau di Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Senin (12/2).
Mereka menolak adanya sabotase serta penggagalan Pemilu 2024.
Saat aksi, massa membawa beberapa spanduk besar warna hitam dengan garis putih bergambarkan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Salah satu isi spanduk itu berbunyi 'Aksi Aliansi Rakyat Riau Mendukung Jokowi sebagai Presiden Rakyat dan Pembela Kepentingan Nasional'.
Sebelum aksi, massa berkumpul di Jalan Petala Bumi.
Kemudian dengan berjalan kaki, mereka menuju Jalan Diponegoro dan berhenti di depan Tugu Perjuangan Rakyat.
Massa yang umumnya mengenakan baju warna hitam menyuarakan menolak sabotase serta penggagalan Pemilu 2024.
Mereka meneriakkan yel-yel dukungan terhadap pemerintah di bawah kepemimpinan Jokowi dan keberlanjutan programnya.
Ratusan massa yang tergabung dalam Aksi Aliansi Rakyat Riau (ARR) menggelar aksi damai di depan kediaman Gubernur Riau, Jalan Diponegoro, Senin (12/2/2024).
- Anggap Perkara Hasto Bentuk Pesanan, Maqdir Singgung Pemecatan Jokowi dan Keluarga
- PSI Paling Dekat dengan Jokowi, Wajar Mengadopsi Partai Super Tbk
- PSI Adopsi Ide Partai Super Tbk Jokowi, Ini Kata Pakar soal Dampaknya
- Ahmad Rofiq Optimistis Partai Gema Bangsa Bisa Jadi Peserta Pemilu 2029
- Siap Bergabung, Bara JP Nilai Partai Super Tbk ala Jokowi Punya Potensi Besar
- Survei LPI, Boni Hargens: Jokowi Tepat Jadi 'Penasihat Agung' Presiden Prabowo