Tolong, Nelayan Merana karena Gelombang Tinggi
jpnn.com - JEMBER—Nasib malang menimpa sejumlah nelayan di Jember, Jawa Timur. Belasan kapal nelayan Jember Selatan, kandas dan tersangkut di bebatuan karang akibat dihantam gelombang tinggi.
Meski tidak sampai menimbulkan korban, tapi sejumlah kapal mengalami kerusakan dan butuh banyak tenaga untuk melakukan proses evakuasi. Dibutuhkan puluhan nelayan untuk mengevakuasi badan kapal yang kandas di Pantai Pancer, Kecamatan Puger, Jember ini.
Upaya evakuasi sangat sulit dilakukan, lantaran badan kapal tersangkut di bebatuan karang setelah dihantam gelombang tinggi.
“Gelombang tinggi jadi banyak nelayan putar haluan,” ujar Tukimin seorang nelayan.
Cuaca buruk berupa angin kencang dan gelombang setinggi 3 meter, melanda perairan Selayan Jember sejak beberapa hari terakhir. Untuk menutup kebutuhan hidup, sejumlah nelayan memilih menjaring ikan di pinggiran pantai.(end/flo/jpnn)
JEMBER—Nasib malang menimpa sejumlah nelayan di Jember, Jawa Timur. Belasan kapal nelayan Jember Selatan, kandas dan tersangkut di bebatuan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 8 Daerah di Sumsel Menetapkan Kepala Daerah
- Farhan Ungkap Rencana Revitalisasi Teras Cihampelas yang Terbengkalai
- Sertijab Wakapolda Riau dan PJU, Irjen Iqbal Ingatkan Komitmen Melayani Masyarakat
- Pembobol Kantor KUA TPK Ditangkap, Tuh Tampangnya
- 3 Rumah Rusak Tergerus Tanah Longsor di Lombok Timur
- Banjir Masih Merendam Dua Ruas Jalan di Jakbar