Tolong Pak Menteri, Banyak SMA Kekurangan Komputer
Senin, 23 Januari 2017 – 18:07 WIB
"Kami memprediksi, dua bulan lagi komputer pengadaan bisa dipakai," kata Ibnu.
Baca Juga:
Smakom memang harus mengejar waktu. Alasannya, pada 10 April unas SMA sudah dimulai.
Karena itu, sekolah hanya punya waktu sekitar dua bulan untuk mempersiapkan semua.
Menurut dia, yang paling penting adalah tryout dan simulasi unas. "Anak-anak butuh adaptasi," ujarnya.
Ibnu mengungkapkan, sejak awal, sekolahnya hanya siap menjalankan unas paper based test (PBT) atau manual.
Karena itu, pada akhir tahun lalu sekolah menggelar tryout unas manual satu kali.
"Karena ada arahan untuk online, akhirnya harus ada tryout (online)," ujarnya.
Dia berharap persiapan tryout online tidak terlalu mepet dengan pelaksanaan unas online.
Rata-rata sekolah penyelenggara UNBK di Kabupaten Nganjuk, Jatim masih kekurangan komputer.
BERITA TERKAIT
- Wabah Virus Corona, Akhirnya Kemendikbud dan DPR Sepakat Meniadakan UNBK
- Kemendikbud Klaim UNBK SMK Lancar
- Disdik Provinsi Jabar Siap Gelar UNBK SMA, SMK
- Salut, Ada 19% Peraih Nilai Tinggi UNBK SMA/MA dari Keluarga Kurang Mampu
- USBN dan UNBK Digelar Mulai Hari Ini, Ketum IGI: Guru Jangan Bantu Siswa
- Bupati Landak: Pertama Kali, Seluruh SMP di Landak Siap Laksanakan UNBK