Tolong yang Jahatin Kak Ruben, Udah dong
jpnn.com, JAKARTA - Nia Anggia ikut merasa prihatin melihat Ruben Onsu mendapatkan teror mistis dari orang yang tidak bertanggung jawab. Terlebih, Nia selama ini sudah menganggap Ruben seperti kakaknya sendiri. Karena itu, adik mendiang almarhumah Julia Perez ini ikut sedih.
Apalagi orang yang mengirim teror mistis itu disebut lebih dari empat orang lantaran merasa iri dengan kesuksesan Ruben di dunia hiburan dan juga bisnis yang mengurita.
Nia lantas meminta orang-orang tersebut untuk menyudahi cara buruknya yang menjatuhkan Ruben dengan cara yang tidak baik.
BACA JUGA: Ruben Onsu Ancam Polisikan Pengganggu Keluarganya
"Tolong dong yang jahatin Kak Ruben udah dong, jangan kayak gitu," ujar Nia.
Kalaupun Ruben pernah berbuat kesalahan atau pernah menyakiti orang-orang tersebut, menurut Nia hal itu bisa dibicarakan dengan baik.
"Kalau ada masalah mending diomongin baik-baik, jangan kayak gini, kasihan kan, gak usahlah teror-teror gitu," tandas Nia.(chi/jpnn)
Kalau ada masalah sama Ruben Onsu mending diomongin baik-baik, jangan kayak gini, kasihan kan, gak usahlah teror-teror gitu.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Canggung Bertemu Ruben Onsu, Sarwendah: Takut Salah Panggil
- 3 Berita Artis Terheboh: Perubahan Sarwendah, Canggung Bertemu Ruben Onsu
- Sarwendah Sempat Canggung Buat Konten Bareng Ruben Onsu, Ini Alasannya
- Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Ungkap Perubahan yang Dirasakan
- Jawaban Sarwendah Setelah Dijodoh-jodohkan dengan Boy William
- Ruben Onsu dan Sarwendah Tetap Kompak Meski Telah Bercerai