Tomcat Muncul di Batam
Sabtu, 07 April 2012 – 08:52 WIB
BATAM - Tomcat (paederus littoralis) yang selama ini mewabah di sejumlah kota di Jawa, ternyata mulai menyambangi Batam. Mulyatno, karyawan salah satu pusat perbelanjaan di Batam Centre mendatangi redaksi Batam Pos, Kamis (5/4) malam, guna menunjukkan tomcat yang ditemukannya di tempatnya bekerja. Kehebohan terjadi karena efek dari gigitan tomcat tidak seperti gigitan serangga pada umumnya. Misalnya, semut atau nyamuk yang hanya menghasilkan bentol. Gigitan tomcat menyebabkan kulit melepuh kemerahan dan rasa panas pada lokasi gigitan. Pada balita, imbas gigitan tomcat dapat menyebabkan demam serta luka seperti terbakar yang kemudian mengelupas.
"Saya menemukan tomcat ini di toilet tempat saya bekerja, tadi siang," katanya. Melihat serangga yang ditemukannya mirip dengan spesies yang menjadi berita nasional karena efek yang ditimbulkan, Mulyatno pun dengan hati-hati memasukkannya ke dalam botol air mineral.
Ketika ditunjukkan pada Batam Pos, temuan Mulyatno ini memang mirip dengan tomcat yang telah menghebohkan warga. Serangga yang panjang maksimalnya 3,5 cm ini memiliki ciri tubuh belang. Terdapat tiga warna hitam yang diselingi dua warna oranye di tubuh serangga ini.
Baca Juga:
BATAM - Tomcat (paederus littoralis) yang selama ini mewabah di sejumlah kota di Jawa, ternyata mulai menyambangi Batam. Mulyatno, karyawan salah
BERITA TERKAIT
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar
- 209 Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Kadupandak Dievakuasi
- Ombudsman Minta Polda Sumbar Ungkap Motif Kasus Polisi Tembak Polisi Secara Transparan