Toni Kroos Masuk Daftar 11 Pemain Terbaik Jerman Versi Bild
jpnn.com, MADRID - Gelandang Timnas Jerman, Toni Kroos terpilih masuk dalam daftar sebelas pemain Jerman terbaik sepanjang masa pilihan surat kabar kondang, Bild.
Wajar saja Kroos ada dalam daftar tersebut. Di usia 28 tahun, pria kelahiran Greifswald itu bisa dibilang telah meraih semua yang diimpikan pemuda Jerman.
Di level klub, empat gelar Liga Champions sudah diraih. Tiga bersama Real Madrid, dan satu saat masih membela Bayern Muenchen.
Bersama Timnas Jerman, Kroos mengangkat trofi Piala Dunia Brasil 2014.
So, tak salah pilihan Bild. Selain Kroos, sepuluh pemain lainnya adalah Sepp Maier, Philipp Lahm, Franz Beckenbauer, Paul Breitner, Lothar Matthaus, Fritz Walter, Jurgen Klinsmann, Helmut Rahn, Gerd Muller dan Miroslav Klose. (bild/mc/adk/jpnn)
Dalam usia 28 tahun, Toni Kroos telah meraih hampir semua yang diimpikan pemuda Jerman.
Redaktur & Reporter : Adek
- Jaga Demokrasi, 60 Universitas Jerman Angkat Kaki dari X
- Jerman dan Amerika Diguncang Aksi Teror, Prancis Panik
- Dokter Asal Arab Saudi Pelaku Serangan yang Menewaskan 2 Orang di Pasar Natal
- Rezim Assad Tumbang, Jerman Langsung Tutup Pintu untuk Warga Suriah
- KJRI Hamburg Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Hasil UEFA Nations League: Jerman Berpesta Gol ke Gawang Bosnia-Herzegovina