TOP! 190 Ribu Personel Jaga Malam Tahun Baru

TOP! 190 Ribu Personel Jaga Malam Tahun Baru
Ilustrasi. Foto: AFP

jpnn.com - JAKARTA - Berdasarkan data Polri, tercatat 190 ribu personel bersiaga menghadapi pergantian tahun baru. Jajaran pengamanan tersebut merupakan gabungan Polri, Tentara Nasional Indonesia (TNI), Satpol PP, serta bantuan penegak hukum lainnya.

"Tidak kurang dari 190 ribu personel gabungan dilibatkan untuk mengamankan tahun baru," ujar Kabag Penerangan Umum Divisi Humas Mabes Polri, Kombes Pol Suharsono, Kamis (31/12).

Suharsono menegaskan, bahwa petugas gabungan tersebut sudah terkoordinir dan bersiap menghadapi pergantian tahun. Dia yakin, personelnya itu sudah tersebar dari kota hingga pelosok desa untuk menanggulangi ancaman yang ada.

"Insya Allah jajaran Polri siap mengamankan kegiatan masyarakat dalam menyambut tahun baru yang tinggal menunggu beberapa jam lagi," terangnya.

Bahkan, papar Suharsono, penambahan personel masih bisa dilakukan. Namun, saat ini, pihak Polri masih memonitor gejala kejahatan yang berpeluang timbul di sejumlah daerah di Indonesia. "Tentu itu berkembang sesuai dengan kebutuhan lapangan," bebernya. (mg4/jpnn)


JAKARTA - Berdasarkan data Polri, tercatat 190 ribu personel bersiaga menghadapi pergantian tahun baru. Jajaran pengamanan tersebut merupakan gabungan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News