TOP! Anisa Rahma Sudah Punya Rencana Selama Ramadan

jpnn.com, JAKARTA - Artis peran Anisa Rahma sudah mempersiapkan sejumlah rencana untuk dijalaninya selama bulan puasa nanti.
Mantan personel girlband Cherrybelle itu mengaku ingin lebih fokus mendekatkan diri pada Allah.
Dara kelahiran Bandung, 26 tahun itu mengatakan ingin memaksimalkan ibadahnya selama berpuasa. Bahkan dia sengaja mengurangi kesibukannya di dunia entertainment agar bisa salat tarawih bersama.
“Ingin lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya, kalau tahun sebelumnya aku sibuk, Tarawihnya masih bolong-bolong,” kata Anisa di kawasan Blok S, Jakarta Selatan, Kamis (18/5).
"Rencananya, aku sama mama dan kakak di Ramadan tahun ini mau keliling kota Bandung. Keliling masjid. Jadi Tarawihnya bisa terus berlanjut dan nggak ngebosenin. InsyaAllah, terlaksana,” harapnya.
Anisa juga ingin memanfaatkan Ramadan tahun ini untuk lebih dekat bersama keluarga besarnya.
"Menyambut bulan Ramadan tahun ini lebih siap saja, lebih senang bisa berkumpul bersama keluarga," tukasnya.(mg7/jpnn)
Artis peran Anisa Rahma sudah mempersiapkan sejumlah rencana untuk dijalaninya selama bulan puasa nanti.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Pertamina Pastikan Layanan Distribusi Energi Selama Ramadan hingga Idulfitri Lancar
- GRIB Jaya Dorong UMKM dan Perputaran Ekonomi lewat Festival Ramadan 2025
- Sambut Ramadan 2025, Yayasan Waqaf Al-Muhajirin Jakapermai Tebar Bantuan Sosial
- Bupati Dony Luncurkan Aplikasi Berhidmat demi Permudah ASN Baca Al-Qur’an Selama Ramadan
- Mentan Amran Bakal Tindak Pedagang Jual Beras di Atas HET
- Jam Operasional Berubah di Bulan Ramadan, BNI Pastikan Kelancaran Transaksi Perbankan