TOP! Lihat Foto Ini, Pasukan Angkatan Laut AS dan Marinir TNI AL, Ngapain?

jpnn.com - MENTAWAI – Pasukan Angkatan Laut Amerika Serikat (US Navy) dan Pasukan Marinir TNI Angkatan Laut telah mulai bergiat melaksanakan pembangunan jalan, Kamis (7/4) di Pulau Sipora, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat. Kegiatan ini merupakan program pembangunan infrastruktur berupa perbaikan jalan (Engineering Civic Action Program) dalam rangka “Komodo Exercise 2016”.
“Komodo 2016” merupakan kegiatan TNI Angkatan Laut bertaraf internasional yang diselenggarakan pada 12-16 April 2016 di Padang dan Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat.
Kegiatan ini terdiri dari International Fleet Review (IFR) 2016, 15 th Western Pacific Naval Symposium (WPNS), dan 2nd Multilateral Naval Exercise Komodo atau Latihan Multilateral Naval Exercise Komodo 2016.
Menurut siaran pers Dinas Penerangan TNI AL (Dispenal), kegiatan diikuti oleh angkatan laut dari 35 negara. Dalam latihan ini, angkatan Laut dari negara-negara berbeda secara historis akan bekerjasama menjalankan kegiatan dengan skenario latihan misi bantuan kemanusiaan. Antara lain Medical Civic Action Project (Medcap) dan Engineering Civic Action Project (Encap) serta latihan dalam Maritime Peace Keeping Operation (MPKO).(fri/jpnn)
MENTAWAI – Pasukan Angkatan Laut Amerika Serikat (US Navy) dan Pasukan Marinir TNI Angkatan Laut telah mulai bergiat melaksanakan pembangunan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Luncurkan GRATISPOL Dalam 100 Hari Pertama, Pemprov Kaltim Tuai Apresiasi
- QRIS Simbol Kedaulatan Digital Indonesia, Hanif Dhakiri: Bukan Semata Alat Pembayaran
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal