Top! Madrid Sumbang Pengungsi Syiria Rp 15 Miliar

jpnn.com - MADRID – Real Madrid menunjukkan sisi kemanusiaannya. Raksasa La Liga berjuluk Los Blancos tersebut bakal membantu para pengungsi Syiria dengan nominal yang tak sedikit.
Laman Goal, Sabtu (5/9) menulis, rival abadi Barcelona tersebut akan memberi donasi sebesar satu juta Euro atau setara Rp 15 miliar (Euro= Rp 15.000).
“Real Madrid mengumumkan akan mendonasikan satu juta Euro untuk membantu pada pengungsi yang berada di Spanyol,” demikian pernyataan resmi Madrid sebagaimana dilansir laman Goal.
“Madrid mengambil keputusan untuk membantu pria, wanita dan anak-anak yang dipaksa meninggalkan rumahnya karena perang dan ancaman kematian,” tambah pernyataan resmi Madrid.
Madrid bukanlah satu-satunya klub beken Eropa yang membantu para pengungsi itu. Sebelumnya, raksasa Bundesliga Bayern Muenchen juga memberikan bantuan dengan nominal yang sama. (jos/jpnn)
MADRID – Real Madrid menunjukkan sisi kemanusiaannya. Raksasa La Liga berjuluk Los Blancos tersebut bakal membantu para pengungsi Syiria dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri