Top! Polisi Bongkar Peredaran Oli Palsu Merk Ternama
jpnn.com - LAMPUNG - Polda Lampung berhasil membongkar peredaran oli palsu merek ternama di Kota Bandar Lampung dan Tulangbawang. Dari pengungkapan kasus ini, polisi menyita 193 dus dan 19 botol oli palsu yang menggunakan merk ternama tersebut.
Pengamanan oli palsu ini sendiri karena ada laporan pemegang merek Oli Federal.
Wadirkrimsus AKBP Muhammad Anwar mengatakan oli palsu ini diedarkan secara bebas di toko dan bengkel di berbagai kota. Terutama di Kota Bandar Lampung dan Tulangbawang.
“Dari dua tempat tersebut kami amankan dua orang yang merupakan pemilik toko. Yakni DS yang merupakan pemilik toko BM yang beralamat di Urip Sumoharjo dan OP pemilik toko OKM yang beralamat di Pasar Unit II Tulang Bawang,” terangnya seperti diberitakan Radar Lampung (Jawa Pos Group) hari ini (15/9).
Dari tangan DS diamankan 100 dus dan 19 botol Pelumas Merek Federal Ultratec 0.8 L dan 19 dus Pelumas Merek Federal Ultratec 1 L sedangkan pelaku OP diamankan 38 dus Oli Federal dan 36 dus oli MPX. (cw6/adi/ray/jpnn)
LAMPUNG - Polda Lampung berhasil membongkar peredaran oli palsu merek ternama di Kota Bandar Lampung dan Tulangbawang. Dari pengungkapan kasus ini,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terbit SE agar Honorer Benar-benar Habis setelah Seleksi PPPK 2024
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Simulasi Makananan Bergizi Berjalan di Banyuasin, Cek Daftar Menu Sehat
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Momen Wakapolda Riau Brigjen K Rahmadi Turun ke SD Dukung Program Makan Bergizi Gratis
- SKD CPNS Pemko Pekanbaru, 296 Pelamar Dinyatakan tidak Lulus, Ini Sebabnya