Topan Rammasun Lumpuhkan Filipina

jpnn.com - FILIPINA dihantam Topan Rammasun, Rabu (16/7). Bencana itu memaksa 150 ribu orang mengungsi, 10 warga di antaranya dikabarkan meninggal dunia.
Topan ini membuat perekonomian Filipina lumpuh. Bursa Efek Filipina dan Filipina Dealing System ditutup. Begitu juga penerbangan dari dan menuju Filipina juga dibatalkan selama dua hari terakhir. Total sudah ada 60 penerbangan yang ditutup.
Seperti dilansir BBC, Topan tersebut tidak membawa hujan dalam jumlah besar. Ketua Palang Merah Nasional Filipina, Ricard Gordon menyatakan tidak ada laporan terjadinya banjir.
Sejumlah tempat, termasuk balaikota, dan sekolah kini dijadikan tempat penampungan pengungsi. "Pohon mulai jatuh. Yang ada hanya hujan dan angin," kata saksi mata Zhey Anzures BBC dari pinggiran Manila. (abu/jpnn)
FILIPINA dihantam Topan Rammasun, Rabu (16/7). Bencana itu memaksa 150 ribu orang mengungsi, 10 warga di antaranya dikabarkan meninggal dunia. Topan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Listrik Padam di Seantero Spanyol & Portugal, Penyebabnya Masih Misteri
- Orang Tertua di Jepang Meninggal Dunia, Sebegini Usianya
- Ledakan di Pelabuhan Iran, 8 Korban Tewas, 750 Terluka
- Dewan Pakar BPIP Djumala: KAA, Legacy Indonesia dalam Norma Politik Internasional
- Konflik Kashmir: Ketika Air Jadi Senjata Geopolitik
- Dukung Prabowo, Gelora Bekali Sukarelawan untuk Bantu Warga Palestina