Tora Bingung, Ifan Golput
Jumat, 03 April 2009 – 10:49 WIB
ENAM hari lagi, seluruh warga tanah air akan memberikan hak pilihnya di helatan pemilihan umum (Pemilu) legislatif. Tak terkecuali para selebriti negeri ini. Mereka bakal ikut menentukan nasib bangsa untuk lima tahun ke depan. Apakah mereka bakal membantu rekan-rekannya sesama artis, dengan menyontreng caleg artis di Pemilu nanti? Tora Sudiro misalnya. Aktor ganteng yang memiliki nama lengkap, Taura Danang Sudiro ini, hingga saat ini belum bisa memastikan akan mencontreng siapa dan partainya apa.
Sejumlah artis mengaku, meski satu profesi dengan rekan mereka yang nyaleg, bukan berarti mereka akan memilih apara artis tersebut. Sejumlah artis mengaku, belum memiliki pilihan, siapa caleg yang bakal dicontrengnya nanti.
Baca Juga:
Munculnya puluhan partai yang mewarnai pemilu kali ini, membuat Tora menjadi bingung untuk menentukan pilihan. "Sekarang berpolitik semakin membingungkan. Banyak pilihannya dan banyak janjinya. Jadi bingung milihnya,” kata Tora ketika ditemui belum lama ini.
Baca Juga:
Namun, Tora melihat sebuah sisi positif dari penyelenggaraan Pemilu kali ini. Bagi dia, banyaknya pilihan menunjukkan telah berlangsungnya proses demokrasi yang sesungguhnnya. "Semakin ramai, mudah mudahan semakin bagus hasilnya,” ujarnya.
ENAM hari lagi, seluruh warga tanah air akan memberikan hak pilihnya di helatan pemilihan umum (Pemilu) legislatif. Tak terkecuali para selebriti
BERITA TERKAIT
- Nikita Mirzani Laporkan Razman atas Dugaan Penculikan
- Razman Polisikan Nikita Mirzani atas Dugaan Penganiayaan, Istri Kena Pukul
- Menjelang Konser The Script di Indonesia, Promotor Tambah Kategori Tiket
- Nikita Mirzani Polisikan Razman Lagi, Kali Ini Istri Sang Pengacara Terseret
- Setelah Gelar Tasyakuran, Mahalini Kini Laksanakan Umrah
- Armor Toreador Divonis 4,5 Tahun, Cut Intan Nabila Bicara Soal Sidang Cerai