Tornado Mengamuk di AS, 12 Tewas
Jumat, 02 Maret 2012 – 06:47 WIB

Tornado Mengamuk di AS, 12 Tewas
Di kota itu, enam warga tewas akibat tertimpa rumah yang terbang. Bangunan itu diempaskan angin dan jatuh menimpa rumah mereka serta pusat perbelanjaan. "Ratusan rumah juga rusak. Rumah sakit hancur dan sebuah pusat perbelanjaan 10 lantai rusak parah. Kerugian diperkirakan mencapai jutaan dolar," terang Gregg.
Mike Hancock, petugas Penjaga Hutan AS dan beberapa petugas lain, dengan dilengkapi peralatan khusus berusaha mengevakuasi para korban tewas. "Kami masuk ke dalam (rumah) dan berusaha merayap di bawah reruntuhan. Tetapi, kami merasakan bangunan itu sangat rapuh, seluruh bagian pondasi goyang. Dan kami harus segera keluar dari sana," ungkapnya.
Gubernur Illinois Pat Quinn telah memberlakukan status bencana di Harrisburg. Gubernur Missouri Jay Nixon juga mengeluarkan status darurat di wilayahnya. Sementara itu, Gubenur Kansas Sam Brownback mengeluarkan status bencana untuk wilayah Wanbaunsee.
NSW mengategorikan tornado yang terjadi di Harrisburg dalam kategori EF-4 atau satu tingkat lebih rendah daripada tornado paling dahsyat. Kekuatan anginnya bisa mencapai 321 kilometer per jam.
NASHVILLE - Badai dahsyat yang disertai tornado memorak-porandakan kawasan Midwest, Amerika Serikat (AS), Rabu lalu (29/2) atau Kamis WIB (1/3).
BERITA TERKAIT
- Siapa Pemegang Kendali Vatikan Sepeninggal Paus dan Bagaimana Memilih Penggantinya?
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global