Torres Bantah Ke La Liga
Rabu, 19 Juni 2013 – 09:45 WIB
RIO-- Penyerang tim nasional Spanyol Fernando Torres menepis isu tentang dirinya akan kembali merumput di La Liga dengan mengenakan jersey Barcelona musim panas ini. Ia menegaskan dirinya masih berharap untuk mendengar rencana Jose Mourinho terhadap dirinya. Terkait dengan hubungannya dengan Barcelona, pemain yang dibeli Chelsea dari Liverpool ini bersikeras dirinya tidak memiliki hubungan apa-apa. Meskipun diketahui, dirinya memiliki hubungan yang baik dengan Presiden Barcelona Sandro Rosell. "Saya telah mengenal Sandro Rosell untuk waktu yang lama. Ada hubungan dekat, tapi tidak lebih dari itu. Fokus saya sekarang di Piala Konfederasi, selesai itu Chelsea," ungkap pemain yang membawa Chelsea meraih gelar Liga Champions musim 2011-2012 itu.
"Saya berharap untuk berbicara dengan Mourinho dan mengetahui apa rencananya untuk saya," beber El Nino (julukan Torres),saat persiapan piala konfederasi di Brazil, seperti dilansir dalam Sky Sports, Rabu (19/6).
Baca Juga:
"Hal pertama yang saya tahu, dia (Mourinho) akan berharap banyak lagi dari saya dan saya juga mengharapkan diri saya lebih. Sekarang saya memiliki tekanan yang ditambahkan Mourinho dan itu merupakan tantangan bagi pemain," ungkap eks pemain Atletico Madrid ini.
Baca Juga:
RIO-- Penyerang tim nasional Spanyol Fernando Torres menepis isu tentang dirinya akan kembali merumput di La Liga dengan mengenakan jersey Barcelona
BERITA TERKAIT
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!
- Ini Sektor Andalan PBSI untuk Meraih Juara Indonesia Masters 2025
- UFC Fight Night Segera Digelar di Indonesia
- Jadwal MotoGP 2025, Kapan Mampir ke Mandalika?
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen