Torres Gabung, Milan Siap Gunakan Tridente
jpnn.com - MILAN- AC Milan bakal mengusung formasi berbeda ketika bertandang ke markas Parma pada pekan kedua Serie A 2014/2015 di Stadion Ennio Tardini, Minggu (14/9).
Laman La Gazzetta Dello Sport, Jumat (12/9) menulis, tim berjuluk Rossoneri itu bakal menggunakan pakem 4-3-3. Formasi itu digunakan untuk mengakomodasi sang bomber anyar Fernando Torres.
Pelatih Milan, Filippo Inzaghi sudah mencoba formasi itu di sesi latihan. Torres diplot sebagai goal getter, sementara Keisuke Honda dan Jeremy Menez akan dipasang sebagai flank kanan dan kiri.
Bagi Torres, laga itu akan menjadi debutnya bersama Milan sejak dipinjam dengan durasi dua musim dari Chelsea. Namun, Milan tak akan bisa menurunkan Stephan El Shaarawy yang masih menderita cedera engkel.
Kabar baiknya, rival sekota Inter Milan itu bisa menurunkan bek kiri Mattia De Sciglio yang sudah bebas dari akumulasi kartu. Posisi penjaga gawang tetap akan dipercayakan pada Diego Lopez. Sementara, Nigel De Jong akan menjadi kekuatan di lini tengah. (jos/jpnn)
MILAN- AC Milan bakal mengusung formasi berbeda ketika bertandang ke markas Parma pada pekan kedua Serie A 2014/2015 di Stadion Ennio Tardini, Minggu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- British School Jakarta dan SDN Pondok Jagung 02 Tumbangkan Juara
- Klasemen Akhir MotoGP 2024 dan Rapor Martin si Juara Dunia
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024