Torres Hattrick, Barito Putera Lumat Perseru Badak Lampung FC
Sedangkan mesin gol Barito Rafael Da Silva tak mampu menambah perbendaharaan golnya. Meski banyak menciptakan peluang serta bermain bagus hingga kerap merepotkan barisan pertahanan lawan.
Hasil positif itu membuat pelatih Barito, Djadjang Nurdjaman mengucap syukur.
"Ini kemenangan yang sangat kami butuhkan. Seluruh pemain telah menunjukkan penampilan bagus dengan terus menekan lawan," ucapnya kepada wartawan usai pertandingan yang disaksikan 2.999 penonton itu.
Namun Djadjang mengakui, timnya belum sepenuhnya bisa mengontrol permainan. Sehingga tim lawan sempat mencuri gol.
"Setelah unggul tiga gol, pemain sempat kehilangan fokus. Ini menjadi evaluasi saya untuk pertandingan berikutnya melawan PSIS yang tentu punya kualitas," tuturnya.
Sementara pelatih Perseru Badak Lampung FC, Petrovic Milan tak mampu menutupi rasa kecewanya atas hasil negatif yang diraih timnya.
"Ke depan pemain harus lebih fokus lagi ke pertandingan. Kami sulit bangkit dan mengejar ketertinggalan setelah Barito mencetak gol ketiga. Meski peluang itu sempat muncul ketika kami mencetak satu gol," katanya.
BACA JUGA: Akbar Tanjung: Terus Terang Saya Malu
Barito Putera berhasil melumat tamunya Perseru Badak Lampung FC dengan skor akhir 4-1 dalam pertandingan lanjutan pekan ke-23 Liga 1 2019 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Jumat (18/10) malam.
- Bali United Resmi Rekrut Eks Penyerang Sayap PSM Makassar
- Gavin Kwan Susul Hariono Merapat ke Bali United
- Persib Bandung Pertahankan Ezechiel N'Douasel
- Eks Gelandang Pengangkut Air Persib Resmi Bergabung dengan Bali United
- Tawaran Klub Lain Berdatangan, Nadeo Argawinata Beri Jawaban Begini
- Berikut Daftar 11 Pemain Terbaik Liga 1 2019 versi PT LIB