Total Ada 13 Tersangka Teroris Anshor Daulah Digarap Densus 88
jpnn.com, JAKARTA - Jajaran Detasemen Khusus (Densus) 88 Antireror Polri kembali menangkap lima terduga kasus tindak pidana terorisme di wilayah Dumai, Riau.
Kelima tersangka itu, yakni WI, S, A, ES, dan AF.
Artinya, total ada 13 tersangka teroris yang ditangkap di Riau.
Belasan tersangka tersebut merupakan kelompok Anshor Daulah Dumai.
"Densus 88 Antiteror Polri melakukan upaya penegakan hukum terhadap 13 orang pelaku tindak pidana terorisme di Provinsi Riau," ujar Jubir Humas Polri Kombes Ade Yaya Suryana di Mabes Polri, Jumat sore.
Belasan tersangka itu ditangkap pada waktu dan tempat yang berbeda.
Tersangka WI ditangkap pada Kamis (15/9), sedangkan empat tersangka lainnya dibekuk pada Jumat (16/9) pagi tadi.
"Keempat orang tersebut pada 2013 menghadiri pertemuan bidang bayan di wisata dakwah Ghofur," ujar Ade.
Densus 88 Antireror Polri kembali menangkap lima tersangka kasus tindak pidana terorisme di wilayah Dumai, Riau
- Datangi Indekos, Densus 88 Antiteror Lakukan Tindakan, Apa yang Didapat?
- 3 Teroris yang Ditangkap di Jateng Merupakan Jaringan Anshor Daulah
- Tangkap 3 Terduga Teroris di Sukoharjo, Densus 88 Sita Sajam di Rumah SQ
- Densus 88 Bubarkan Jamaah Islamiyah, Ormas yang Pernah Ledakkan HKBP Hangtuah Pekanbaru
- Irjen Eddy Hartono Jadi Kepala BNPT, Sahroni Minta Lanjutkan Pencapaian Zero Terrorist Attack
- Densus 88 Tangkap 2 Terduga Teroris Jaringan JAD di Bima