Tour de Siak 2016, Menikmati Eksotisme Trek di Kebun Sawit

Tour de Siak 2016, Menikmati Eksotisme Trek di Kebun Sawit
Tour de Siak 2016, Menikmati Eksotisme Trek di Kebun Sawit. Foto Riau Pos/JPNN.com

Terlebih lagi, beberapa penambahan lintasan balap yang diusulkan melewati daerah-daerah lain yang masih memiliki hubungan historis dengan Kabupaten Siak.

"Tentunya kita sangat mendukung, apabila Tour de Siak ini terus dikembangkan untuk tahun-tahun berikutnya," pungkas Syamsuar.

Dalam rangka pembukaan Tour de Siak 2016 ini, lanjutnya, sebanyak 2.676 pelajar se-Kabupaten Siak secara bersamaan memainkan alat musik kompang, sehingga menorehkan pencapaian prestasi rekor Indonesia.

"Tim Museum Rekor Indonesia menjadi saksi sekaligus mencatat perhelatan superlatif yang kami yakini semangat kebanggaan bangsa yang berkobar hanya terjadi di persada nusantara yang kita banggakan pada hari ini," kata Direktur MURI Awan Rahargo, saat menyampaikan sambutan.

"Kami yakini juga, gema yang begitu maha dahsyat pada hari ini telah diperdengarkan, mampu mencatatkan sebagai rekor dunia," jelasnya.

Kemudian, rangkaian kegiatan juga tidak jauh berbeda dari tahun sebelumnya. Sehari sebelum pembukaan digelar acara fun bike, lomba fotografi dan pembukaan pameran bazar ekonomi kreatif.

Pada iven kali ini, ada beberapa tim luar negeri yang ambil bagian. Antara lain Black ink CCN Cycling Team Singapura, Singha Infinite Cycling Team Thailand, Action Cycling Team Taiwan, NSC-Mygrone-Malaysia, Persatuan Lumba Basikal Trengganu Malaysia, Vietnam National Team dan  Lof Cycling Team Pilipina.

Juga ada tim asal Australia, Jepang, Iran dan beberapa negara Eropa.

EVENT balap sepeda internasional Tour de Siak 2016 yang berlansung di Kabupaten Siak, Riau secara resmi dibuka Gubernur Riau H Arsyadjuliandi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News