Tour Operator Kondang Eropa pun Ikut Pasarkan Wonderful Indonesia
jpnn.com - PARIS – Instruksi Menteri Pariwisata (Menpar) ke jajarannya untuk menggandeng tour operator and tour travel top Eropa terus direalisasikan. Kamis (8/9), Kementerian Pariwisata bersama jaringan Hotel Accor Group yang berpusat di Paris menggelar pertemuan tahunan (annual meeting) dengan TUI France di Sofitel Hotel, Lyon.
Dalam pertemuan segitiga antara Kemenpar-TUI dan Accor itu, ketiga pihak sepakat untuk bersama-sama mengeksplorasi dan memasarkan paket wisata ke Indonesia. “Kami saling presentasi dari tiga pihak,” kata Eka Moncarre selaku Visit Indonesia Tourism Officer (VITO) di Paris.
Di hadapan 85 direktur dan staf TUI Prancis, Mr.Jean Claude Balanos selaku direktur Group Hotel Accor Prancis dan Eropa mengawali presentasi dengan memperkenalkan produk-produk terbaru group Accor di Indonesia. TUI Travel PLC, group travel operator Inggris yang berpusat di Crawley, West Sussex dan terdaftar di London Stock Exchange juga menyampaikan materinya.
TUI merger dengan First Choice Holidays PLC. Sekarang mereka sudah beroperasi di 180 negara dan mengklaim memiliki 30 juta customers.
Sedangkan Eka Moncarre menyodorkan materi presdentasi dengan tiga poin utama. Pertama tentang Indonesia secara umum yang merupakan negara maritim terbesar di dunia dengan lebih dari 17.000 pulau. Berbagai destinasi wisata di Indonesia juga mendapat peringkat atas berdasarkan penilaian juri ataupun lembaga pemeringkat global.
Eka menjelaskan, Indonesia merupakan negara dengan potensi wisata bahari yang tidak ada bandingannya, dan punya populasi terbesar keempat di dunia, yakni 250 juta orang. Indonesia juga memiliki lebih dari 300 suku dan 742 bahasa.
Ia menegaskan, Indonesia adalah destinasi yang menawarkan 1001 tematik dan kaya dengan alam dan kebudayaan. “Saya mempresentasikan sepuluh alasan mengapa wajib travelling ke Indonesia. Ada sepuluh destinasi indah dan wajib dikunjungi. Sepuluh destinasi baru prioritas yang nggak kalah serunya,” jelas Eka.
Presentasi diakhiri dengan pemutaran video promosi Wonderful Indonesia dalam bahasa Prancis. Presentasi ini ditujukan untuk memberikan gambaran yang lebih utuh tentang perkembangan pariwisata Indonesia dalam dua tahun terakhir. Sangat atraktif, berkembang sangat maju berkembang, dan memiliki atmosfer yang kondusif baik untuk berwisata maupun berinvestasi di sektor pariwisata.
PARIS – Instruksi Menteri Pariwisata (Menpar) ke jajarannya untuk menggandeng tour operator and tour travel top Eropa terus direalisasikan.
- IDXSTI Hadirkan AI untuk Pelaporan Keberlanjutan Emiten
- Telkomsel Gelar Program Poin Gembira Festival, Hadiahnya Menggiurkan
- Sektor Properti di Batam Diprediksi Meningkat di 2025
- Cluster Louise di Summarecon Serpong Dipasarkan Mulai Rp 3,6 Miliar, 48 Unit Ludes Terjual
- 134 Perwira PIP Semarang Ikut Pelantikan Terpadu Kemenhub 2024
- Bea Cukai Berikan Fasilitas KITE ke Perusahaan Pengolah Plastik Ini