Tower Creativo Besutan Jaya Real Property Mulai Tahap Groundbreaking
jpnn.com, TANGERANG SELATAN - Di jantung pengembangan Bintaro Jaya, kota mandiri terbesar di Selatan Jakarta, Bintaro Creative District hadir sebagai solusi one stop living bagi profesional muda dan creativepreneur.
Dikembangkan oleh developer terkemuka PT Jaya Real Property, Tbk., Bintaro Creative District merupakan sebuah Kawasan superblok terlengkap di Jabodetabek seluas 19,5 hektare yang berbasis Transit Oriented Development (TOD).
Setelah sukses dengan pengembangan dua tower sebelumnya, yaitu Altiz dan Breeze, Bintaro Creative District menghadirkan Creativo sebagai tower ketiga, yang hadir sebagai jawaban akan kebutuhan gaya hidup masa kini untuk generasi milenial, profesional muda dan creativepreneur untuk Live, Create and Collaborate.
Komitmen tersebut pun telah diwujudkan dengan dimulainya groundbreaking pembangunan Tower Creativo pada 30 November 2023.
“Dengan dilakukannya proses groundbreaking yang diawali pada tahapan fondasi bore pile, kami berkomitmen dapat melakukan serah terima unit tepat waktu,” ujar General Manager PT Jaya Real Property Arum Prasasti.
Manager Unit Bintaro Plaza Residences Tonny Prasetyo mengatakan Creativo memiliki nilai invetasi yang terus meningkat karena dibangun di dalam superblok terlengkap di Jabodetabek yang terus berkembang dengan komunitas yang sudah terbentuk.
“Sampai saat ini tower Creativo sudah terjual lebih dari 50 persen. Dengan return of investment hingga 10%, tower Creativo menjadi hunian terbaik untuk tempat tinggal maupun investasi”, ujarnya.
Tidak hanya dikelilingi dengan fasilitas lengkap mulai dari rumah sakit, pusat perbelanjaan, sekolah, maupun taman ekosistem, tower Creativo juga terkoneksi langsung dengan Bintaro Plaza dan juga akses menuju Stasiun Pondok Ranji, dimana pusat bisnis Sudirman dapat dicapai hanya dalam 25 menit.
Dikembangkan oleh developer terkemuka PT Jaya Real Property, Bintaro Creative District merupakan sebuah kawasan superblok terlengkap di Jabodetabek
- Hunian Urban Makin Diminati, Unit Apartemen PPK Kemayoran Jadi Pilihan Strategis
- Fasilitas di Arandra Residence Kini Semakin Lengkap dengan Hadirnya Superindo
- Lolly Geram Apartemennya Digerebek Nikita Mirzani, Lalu Ucap Kalimat Ini
- Nikita Mirzani Menggerebek Apartemen Lolly, Ini Hasilnya
- Ditinggal Sendirian, Bocah Tujuh Tahun Terjatuh dari Lantai 8 Apartemen
- Hospital Xtra Bentuk Kerja Sama RS Premier Bintaro dengan CIMB Niaga Syariah