Toyota Agya Terbang Hantam Tiga Ruko

Toyota Agya Terbang Hantam Tiga Ruko
Toyota Agya Terbang Hantam Tiga Ruko

jpnn.com - BOGOR - Diduga karena belum lihai mengendarai mobil, seorang PNS di lingkungan Pemkot Bogor, Romsyah Mariam, 50, tak mampu mengendalikan laju Toyota Agya bernomor polisi F 1859 KR yang dikendarainya. Alih-alih melaju dengan mobil baru itu, dia malah menabrak tiga kios di Jalan Raya Ciomas, Kelurahan Pasir Kuda RT 01/05, Kecamatan Bogor Barat, Sabtu (13/9).

Saksi mata di lokasi kejadian, Dentin, 50, menuturkan, sebelum menabrak kios, mobil berjenis city car ini sempat terbang hingga setinggi 1,5 meter. Untung tak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, namun penjaga kios menderita luka cukup serius. Sementara Romsyah mengalami luka-luka dan kondisi mobil bagian depan nyaris tak berbentuk. 

Menurut Dentin, kecelakaan terjadi sekitar pukul 10.00. Mobil Toyota Agya yang ditumpangi empat orang itu melaju dari arah Pancasan menuju Ciomas. Kondisi jalan yang berbelok di sekitar lokasi kejadian, diduga menjadi penyebab Romsyah tak mampu mengendalikan mobilnya. Romsyah membanting stir ke kiri, hingga ban mobil keluar dari badan jalan dan menaiki trotoar, lantas terbang dan menghantam kios-kios mainan.
    
"Ada penjaga kios, Pak Reihan (30), mengalami luka serius di dahi dan kepala karena tertimpa reruntuhan bangunan," kata saksi tersebut, yang juga pemilik salah satu kios yang rusak. Tak hanya itu, Dentin mengaku rugi ratusan juta rupiah karena kiosnya hancur berantakan. 
    
"Ketiga ruko itu milik saya. Barang dagangan banyak yang rusak. Bangunan ruko juga rusak parah," paparnya.

Sementara itu, anggota laka lantas Polres Bogor Kota, Aiptu Dedi yang berada di lokasi, menduga kecelakaan terjadi karena rem mobil tidak bekerja alias blong. "Tapi kami masih menyelidiki lebih lanjut penyebab kejadian tersebut. Jadi itu hanya dugaan sementara," urainya.
    
Kecelakaan ini juga menyebabkan kemacetan parah di bilangan Ciomas. Banyak pengguna jalan yang berhenti karena penasaran dengan peristiwa tersebut. Bahkan, ada beberapa di antaranya yang mengabadikan momen kecelakaan menggunakan telepon selulernya. Begitu pula, warga sekitar yang sengaja datang berbondong-bondong untuk menyaksikan peristiwa itu.
    
Hingga sekitar pukul 11.00, unit laka lantas Polres Bogor Kota datang, dan langsung mengevakuasi kendaraan tersebut. Begitu pula dengan para penumpang didalamnya, yang diketahui dalam kondisi selamat. (tik/c/mas)

BOGOR - Diduga karena belum lihai mengendarai mobil, seorang PNS di lingkungan Pemkot Bogor, Romsyah Mariam, 50, tak mampu mengendalikan laju


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News