Toyota C-HR Mengambil Inspirasi Adidas, Begini Jadinya!
jpnn.com, THAILAND - Mengikuti jejak Land Rover, Toyota ikut berkolaborasi dengan produsen sepatu Adidas namun bedanya Toyota akan mengambil inspirasi desain Adidas kemudian diaplikasikan pada crossover C-HR.
Tema yang diangkat ialah "Disrupt to Create" yang diejawantahkan dalam menciptakan tampilan stylish di bodi crossover C-HR. Bisa dilihat dari pengaplikasian dua warna hitam dan putih.
Sontak bodi Toyota C-HR versi anyar pun tampak selalu bergerak berkat garis-garis putus di bagian sisi pintu belakang hingga fender belakang. Sementara di area bawah, untuk C-HR kelir hitam diberi warna putih juga sebaliknya.
Kolaborasi kelir hitam - putih juga menjalar ke pelekKeduanya memiliki pelek hitam dengan sisipan putih, garis-garis merah di bagian tubuh bawah yang kontras, dan grafik garis pada fender belakang dan pintu.
Logo Adidas tidak ketinggalan disematkan di bawah logo C-HR di pintu belakang dan di pilar samping dekat lampu belakang.
Setiap pembelian Toyota C-HR Adidas akan disediakan sekitar 1.200 set sportwear Adidas, di mana setiap pembelian unit C-HR mendapatkan 3 produk Adidas, mencakup sepasang sepatu, jaket ransel.
Namun sayang, kolaborasi C-HR dengan Adidas hanya tersedia untuk konsumen Toyota di Thailand. (mg8/jpnn)
Toyota berkolaborasi dengan produsen sepatu Adidas di mana model C-HR akan mengapliksikan tampilan yang terinspirasi dari Adidas.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Begini Cara Grup Astra Menggenjot Penjualan Kendaraan Akhir Tahun
- Mobil Listrik Garapan Suzuki dan Toyota Bersiap Mengaspal Pada 2025
- Lawan Mitsubishi L300, Toyota Meluncurkan Hilux Rangga, Sebegini Harganya
- Paling Pedas
- BMW Bersiap Merilis Mobil Hidrogen, Target Pada 2028