Toyota Sediakan 18 Ha untuk Penghijauan
Kamis, 23 Juli 2009 – 21:51 WIB
KARAWANG - Menyikapi global warming, pihak perusahaan Toyota di Indonesia mengaku sangat intens dalam program penghijauan. Hal itu antara lain mereka buktikan dengan adanya lahan pabrik Toyota di Karawang, yang 18 hektarenya dikhususkan untuk membangun hutan (bernama Toyota Forest, Red). Dijelaskannya lagi, hutan Toyota ini sengaja ditanami berbagai macam tanaman langka. Selain itu, hutan tersebut juga ditanami beberapa jenis pohon, antara lain akasia, mahoni, pinus, jati dan meranti.
Menurut Kepala Humas Toyota, Achmad Rizal, Toyota Forest ini ditujukan sebagai wadah penyerap gas CO dari kendaraan. Di samping itu, keberadaannya juga demi menciptakan lingkungan pabrik yang asri dan sejuk.
Baca Juga:
"Karena di pabrik ini, kendaraan yang dihasilkan diuji-coba di sini, makanya perlu ada Toyota Forest," ujar Rizal kepada wartawan, saat kunjungan ke pabrik Toyota di Karawang, Kamis (23/7) sore.
Baca Juga:
KARAWANG - Menyikapi global warming, pihak perusahaan Toyota di Indonesia mengaku sangat intens dalam program penghijauan. Hal itu antara lain mereka
BERITA TERKAIT
- Selesai Diperiksa KPK, Yasonna Ungkit Diskresi Partai dan Fatwa MA
- APJI DKI Jakarta Gelar Musda, Siapkan Strategi Industri Jasa Boga Berkelanjutan
- Kaltim Raih Tiga Penghargaan pada Ajang APBD Award 2024
- Polri Dinilai Penuhi Perlindungan Kelompok Rentan yang Berhadapan dengan Hukum
- Pleidoi Dirut RBT dalam Kasus Korupsi Timah, Mengaku Hidupnya Sial
- Mentrans Iftitah: PATRI Bisa Berkolaborasi Membangun Negeri