Toyota Vios Terbaru Resmi Melantai, Harganya Mulai Rp 314 Juta
Lekukan kokoh terus berlanjut pada kap mesin dan dipertegas oleh garis bahu samping yang maskulin.
Vios terbaru memiliki velg alloy 17 inch bergaya futuristis.
Ruang kabin Vios terbaru didominasi warna hitam dengan desain dashboard baru yang menggunakan bahan soft touch.
Pada Vios grade G, penggunaan bahan serupa berlanjut pada panel instrumen, knee pads, serta arm rest di pintu, dan konsol tengah.
Desain kokpit driver-oriented serta posisi duduk pengemudi yang menyediakan visibilitas keluar memadai dan menjaga kenyamanan mobilitas harian.
Vios terbaru mengadopsi mesin berkode 2NR-VE 1.496 cc 4-silinder yang menawarkan tenaga 106 PS pada 6.000 rpm dan torsi 138 Nm pada 4.200 rpm.
Distribusi tenaga ke roda depan disalurkan melalui opsi transmisi manual 5-speed atau CVT.
Vios dijual dengan harga mulai Rp 314,9 juta untuk tipe 1.5 E M/T, 1.5 G CVT, Rp 355,2 juta dan varian 1.5 G CVT TSS seharga Rp 368,4 juta. (Antara/jpnn)
Toyota Vios 2022 resmi melantai di Indonesia dengan sejumlah pembaruan. Harganya mulai Rp 314 jutaan
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Habis Skandal Penipuan Terbit Recall Toyota Vios dan Veloz
- Pertama di Indonesia, Toyota Hilux 4x4 Terbaru Meluncur, Cek Harganya di Sini
- TAM Menanggapi Soal Skandal Penipuan Grup Toyota
- Toyota Rangga Concept Siap Meluncur Awal Tahun 2024
- Toyota Meluncurkan Alphard Hybrid di GIIAS 2023, Cek Harganya di Sini
- Kencan Sejenak dengan Toyota Yaris Cross, Mode Sport Cukup Responsif, tetapi