TR Belum Ada, Irjen Rudy Mengaku Jadi Kapolda Metro Jaya
jpnn.com, JAKARTA - Sebuah video tentang Kepala Korps Brimob Irjen Rudy Sufahriadi beredar secara viral. Dalam video berdurasi 46 detik itu, Rudy mengaku telah ditunjuk sebagai Kapolda Metro Jaya menggantikan Irjen Idham Aziz.
“Buat semua rekan-rekan anggota di Polda Metro Jaya dengan ditunjuknya saya sebagai Kapolda Metro Jaya, saya harap kita semua dapat bekerja sama,” ujar Rudy dalam video.
Selanjutnya Rudy mengharapkan seluruh jajaran Polda Metro Jaya bisa bersama-sama dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Menurutnya, kamtibmas menjadi tantangan ke depan.
Namun, Rudy juga memuji kiprah Idham selama memimpin Polda Metro Jaya. “Apa yang sudah dilakukan Pak Idham sangat luar biasa dan kita harus meneruskan apa yang telah dilakukan,” sambung perwira Polri kelahiran 23 Agustus 1965 itu.
Namun, sejauh ini belum ada telegram rahasia (TR) yang biasanya menjadi pertanda adanya rotasi di tubuh Polri. Mabes Polri pun saat dikonfirmasi soal video itu juga belum memberikan respons.
Semula video itu diunggah sebuah akun di Instagram. Namun, pemilik akun lantas menghapusnya.
Sebelumnya posisi Wakapolri dijabat Komjen Syafruddin. Namun, mantan ajudan Wakil Presiden Jusuf Kalla itu kini dipercaya menjadi menteri pendayagunaan aparatur negara dan reformasi birokrasi (MenPAN-RB) pengganti Asman Abnur yang mengundurkan diri.(cuy/jpnn)
Sebuah video pendek memuat pernyataan Kakor Brimob Irjen Rudy Sufahriadi yang mengaku sebagai Kapolda Metro Jaya baru pengganti Irjen Idham Aziz.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Lanny Jaya Rusuh, Puluhan Brimob Dipimpin Kombes Jhon Sitanggang Langsung Bergerak
- AKBP Afrizal Puji Peran Brimob Menjaga Keamanan Pilkada di Pelalawan
- AKBP Kuswara Minta Bantuan Polda setelah Puncak Jaya Sempat Membara
- Tak Dapat Undangan Pencoblosan, Pria Bercelurit di Sampang Menantang Carok
- 410 Personel Brimob Terima Satya Lencana Dharma Nugraha, Penghargaan Apakah Itu?
- Heboh Insiden Carok Pendukung Cabup, Brimob Hingga Marinir Dikerahkan ke Sampang