Trafik Tinggi, Kirim SMS Cepat
Rabu, 08 Oktober 2008 – 10:53 WIB
JAKARTA - Pemerintah (dalam hal ini Ditjen Postel Depkominfo) menilai layanan telekomunikasi selama Lebaran lalu berjalan baik tanpa gangguan. Karena itu, tidak satu pun operator telekomunikasi kena sanksi pemerintah. Secara umum, Gatot menilai kualitas layanan telekomunikasi cukup baik dibandingkan tahun lalu. Kondisi itu diindikasikan dari cepatnya pengiriman SMS baik secara broadcast (pengiriman SMS ke beberapa nomor sekaligus secara simultan dalam jumlah banyak) maupun point to point (pengiriman SMS dari satu nomor ke satu nomor lain dalam waktu berbeda). ''Rata-rata (waktu pengiriman) kurang dari tiga menit,'' ungkapnya.
''Sebelumnya, kita sampaikan kalau Lebaran ini kualitas layanan buruk, kita tidak akan ragu-ragu menyampaikan peringatan keras dan sanksi secara terbuka,'' ujar Kepala Bagian Umum dan Humas Ditjen Postel Gatot S. Dewabrata, Selasa (7/10).
Baca Juga:
Menurut dia, ancaman sanksi itu cukup berat karena bisa berdampak negatif pada corporate image operator telekomunikasi. Apalagi, saat ini suasana kompetisi antaroperator sangat ketat.
Baca Juga:
JAKARTA - Pemerintah (dalam hal ini Ditjen Postel Depkominfo) menilai layanan telekomunikasi selama Lebaran lalu berjalan baik tanpa gangguan. Karena
BERITA TERKAIT
- Sertifikasi Halal Lindungi UMK dari Serbuan Produk Luar Negeri
- Kebijakan Perdagangan Karbon Indonesia di COP 29 Dinilai Bermasalah
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
- Anindya Bakrie: Kita Harus Dorong Investasi Asing yang Ciptakan Lapangan Kerja
- AS Optimistis Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dengan Pemerintahan Baru
- Tali Qrope dan Selang Spring Hose Jadi Sorotan di INAMARINE 2024