Tragedi Danau Toba: 7 Sekeluarga dari Binjai Belum Ditemukan
jpnn.com, BINJAI - Penemuan kartu identitas Maya Oktaviyanti di lokasi tenggelamnya KM Sinar Bangun menghebohkan warga Jalan Gunung Bendahara, Lingkungan I, Kelurahan Pujidadi, Binjai Selatan, Sumut, Senin (18/6)
Identitas KTP dan Kartu Indonesia Pintar (KIP) yang ditemukan dalam tas hitam oleh personel gabungan Badan Penanggulangan Bencana Daerah Samosir, dan beredar di sosial media itu, langsung dilacak wartawan Sumut Pos.
Sesampai di rumah korban, warga tampak sudah berkerumun di rumah korban sesuai alamat yang tertera di KTP.
Baca: Penumpang Sebut KM Sinar Bangun Tenggelam Dihantam Ombak
Erwin (50) warga sekitar mengaku, Maya gadis kelahiran tahun 2.000 itu berangkat berwisata bersama keluarganya ke Danau Toba. Sekeluarga dimaksud masing-masing, Burhan (ayah), Fahrianti (ibu), Dika (anak), dan lainnya.
Maya, gadis kelahiran tahun 2000 itu berangkat berwisata bersama keluarganya ke Danau Toba. Foto: Teddy Akbari/Sumut Pos
“Sekeluarga berangkat 7 orang. Tidak ada titip pesan, hanya bilang, kalau bapak pergi. Mereka titip kunci sama saya karena sudah dianggap keluarga sendiri,” kata Erwin, Selasa (19/6).
Penemuan kartu identitas Maya Oktaviyanti di lokasi tenggelamnya KM Sinar Bangun menghebohkan warga Jalan Gunung Bendahara, Lingkungan I, Pujidadi, Binjai.
- Jokowi Resmikan SPAM di Binjai dan Jembatan di Samosir
- Korps Brimob I Polri Resmi Bermarkas di Binjai, Dipimpin Brigjen Firly Samosir
- Tekan Stunting, TP PKK Pusat dan Bapanas Kerja Sama Bangun Rumah Pangan B2SA di Binjai
- Kunjungi Rumah Pangan Binjai, Ketum TP PKK Pusat Tri Tito Karnavian Sampaikan Hal Ini
- Murdianti Sangat Bersyukur Dapat Kacamata Baca dari Orang Muda Ganjar Binjai
- Peringati Isra Mikraj, Relawan Indonesia Moeda Sumut Dorong Erick Thohir Maju Sebagai Capres