Tragedi Sriwijaya Air: Polisi Selidiki Sebuah Akun Medsos yang Mencurigakan
jpnn.com, SINGKAWANG - Polres Singkawang Kalimantan Barat menyelidiki pengguna media sosial bernama Jackie Skw karena akun tersebut diduga menimbulkan ujaran kebencian di tengah musibah jatuhnya Burung Besi Sriwijaya Air SJ182.
"Masih ada segelintir oknum yang diduga mencoba memanfaatkan hal yang tak terpuji di media sosial. Seperti twit atau komentar Jackie Skw di media sosial, diduga telah berkomentar miring tentang jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182. Hal itu menjadi pembicaraan di media sosial baik di Facebook dan Twitter," kata Kepala Satuan Reskrim Polres Singkawang AKP Tri Prasetiyo seperti dilansir Antara, Rabu (13/1).
Menurut dia, komentar itu banyak dihujat oleh netizen, bahkan pernyataan tersebut menjadi viral dan menjadi pertanyaan besar di kalangan masyarakat Singkawang.
"Akun itu mengunakan kata SKW yang bisa saja merupakan singkatan dari Singkawang," ujarnya.
Di sisi lain, dia pun meminta agar masyarakat Singkawang tidak menduga-duga. Karena Skw bisa saja bukan singkatan dari Singkawang.
"Untuk memastikannya, kami terus mencari kebenarannya berdasarkan informasi yang kami dapatkan di lapangan. Bahkan kami juga sudah meminta klarifikasi terhadap beberapa orang," katanya.
Dia menegaskan, sejauh ini polisi masih mencari pemilik akun media sosial bernama Jackie Skw.
Dia juga mengimbau kepada masyarakat selaku pengguna media sosial agar bijak dalam berkomentar di media sosial, dan bijak dalam mengunggah konten di media sosial. (antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Akun tersebut diduga menimbulkan ujaran kebencian di tengah musibah jatuhnya Sriwijaya Air SJ182.
Redaktur & Reporter : Adek
- Denny Sumargo Beberkan Alasan Satroni Rumah Farhat Abbas, Khawatir Keselamatan Istri
- Ini Alasan Denny Sumargo Nekat Datangi Rumah Farhat Abbas, Oh Ternyata
- Gegara Ucapan Ini, Denny Sumargo Dilaporkan ke Polisi, Waduh
- Teliti Hashtag Judol di Medsos, Mahasiswi UPNVJ Raih Penghargaan di Ajang Internasional
- Langkah Cepat Polisi Memproses Kasus Asusila Anggota DPRD Singkawang Dipertanyakan
- Tubagus Joddy Kerja dengan Raffi Ahmad, Berapa Gajinya?