Tragis! Mau Bantu Pasien Melahirkan, Bidan Ini Malah Tewas Mengenaskan

Kasatlantas Polres Bintan, AKP Muclis Najar membenarkan adanya korban tewas akibat mengalami lakalantas tunggal. Mobil yang dikemudikan korban terperosok ke jurang sedalam 20 meter dan terguling.
“Mobil itu terguling ke dalam jurang. Korban yang berada di dalam mobil terlempar keluar. Ironisnya, mobil itu menimpa bagian pinggang hingga kaki korban,” katanya.
Diceritakan kronologisnya, korban yang menumpangi Mobil Daihatsu Xenia BP 1276 TY mencoba menyalip mobil lain di depannya. Akibat gagal menyalip mobil itu keluar jalur dan terperosok ke jurang yang dipenuhi hutan belukar dan semak.
Ketika korban terlempar keluar, lanjutnya, mobil itu langsung menghempas tubuh korban. Karena kejadian itu baru diketahui 3-4 jam kemudian, nyawa korban tak dapat diselamatkan.
“Kita sudah mengevakuasi korban ke RSUD Tanjungpinang. Mobilny juga sudah kita amankan,” ungkapnya. (ary/ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus
- Pembangunan Jateng 2026 Diarahkan untuk Penopang Swasembada Pangan