Trans7 Luncurkan 'Koki Cilik'
Selasa, 24 Februari 2009 – 14:39 WIB

ilustrasi makanan sehat (Pixabay)
jpnn.com, JAKARTA - Momen 26 Februari 2009 agaknya sengaja diisi Trans7 dengan peluncuran program anak-anak. Selain "Petualangan Dolpino", stasiun TV ini juga meluncurkan "Koki Cilik" yang rencananya bakal tayang setiap Kamis dan Jumat pukul 14.30 Wib dengan durasi 30 menit.
Sebagaimana disampaikan Linda Fitriesti, jubir Trans7, kepada JPNN, Selasa (24/2), tayangan ini bakal memberikan pengetahuan kepada anak-anak Indonesia tentang pewarna makanan, pengemasan, serta penggunaan bahan makanan yang tidak higienis hingga dapat menyebabkan berbagai macam penyakit, seperti sakit perut, tipus, hepatitis dan lainnya.
Baca Juga:
Ditambahkan Linda, proses pembuatan makanannya dilakukan dengan teknik yang sederhana, sehingga mudah ditiru oleh siapapun khususnya anak-anak. ”Tidak hanya itu, 'Koki Cilik' juga akan membahas mengenai kandungan gizi, protein dan vitamin yang ada dalam bahan baku makanan yang akan diolah tersebut," pungkasnya. (gus/jpnn)
Momen 26 Februari 2009 agaknya sengaja diisi Trans7 dengan peluncuran program anak-anak. Selain "Petualangan Dolpino",
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- 10 Makanan untuk Kulit Wajah Bebas Kerutan
- Einstein Science Project Bantu Problem Solving dan Critical Thinking pada Anak
- 1.000 Hari Pertama Fase Penting Bagi Anak, Orang Tua Jangan Salah Langkah
- 5 Makanan Pemicu Asam Urat yang Harus Anda Hindari
- Tingkatkan Stamina Saat Cuaca Dingin dengan Mengonsumsi 9 Makanan Ini
- 5 Makanan Super untuk Ibu Menyusui