Transformasi PTPN III Butuh Dana Rp 6 Triliun
jpnn.com - JAKARTA-Program transformasi untuk menyehatkan Kinerja PT Perkebunan Nusantara (PTPN) III Holding sejak Mei 2016 sudah berjalan.
Hasilnya, penurunan kerugian operasional menjadi Rp 226 miliar dari Rp 613 miliar pada 2015.
"Namun, salah satu program utama 2017 yang harus dituntaskan adalah restrukturisasi utang perbankan dan nonperbankan," ujar Dirut PTPN III Holding Elia Massa Manik, kemarin (20/12).
PTPN III Holding membutuhkan suntikan dana segar Rp 6 triliun pada 2017.
Dana itu guna membiayai program transformasi PTPN III yang telah dicanangkan sejak Mei lalu.
Secara total, program yang akan dilaksanakan sejak 2016 hingga 2018 tersebut membutuhkan dana segar sebanyak Rp 13 triliun.
Sebanyak Rp 2 triliun sudah didapatkan pada tahun ini.
Sedangkan sisa Rp 8 triliun akan diperoleh pada 2018.
JAKARTA-Program transformasi untuk menyehatkan Kinerja PT Perkebunan Nusantara (PTPN) III Holding sejak Mei 2016 sudah berjalan. Hasilnya, penurunan
- Shell Membantah Bakal Tutup SPBU di Indonesia
- BTN Raih Penghargaan di Ajang LinkedIn Talent Awards
- Melalui UMK Academy, Pertamina Dukung UMKM Bersaing di Tingkat Global
- Pupuk Kaltim Kembali Raih Predikat Platinum di Ajang ASSRAT 2024
- Pegadaian Gelar Media Awards 2024, Puluhan Jurnalis Raih Penghargaan
- Pertamina Regional Indonesia Timur Raih Penghargaan Internasional Best Practice GCSA 2024