Transportasi Darat, Laut, dan Udara Lumpuh
Jumat, 18 Januari 2013 – 06:26 WIB
JAKARTA - Banjir yang melanda hampir seluruh wilayah Jakarta melumpukan pelayanan transportasi udara, darat, dan laut. Sejumlah pilot terlambat datang, penumpang tertinggal pesawat, pelayanan KRL (kereta rel listrik) tidak maksimal, dan aktifitas bongkar muat pelabuhan tersendat.
Direktur Umum Lion Air Edward Sirait mengatakan banyak penumpang yang terlambat datang ke bandara karena terhambat banjir. karena itu, pihaknya memberikan kelonggaran agar penumpang yang telat bisa naik pesawat.
"Sebagian besar penumpang telat. Akibatnya penerbangan delay. Tapi, yang penting tidak terlalu mengganggu," ujarnya.
Untuk penumpang yang benar-benar sudah ketinggalan pesawat bisa langsung melaporkan ke petugas untuk dicarikan penerbangan selanjutnya tanpa dikenai denda.
JAKARTA - Banjir yang melanda hampir seluruh wilayah Jakarta melumpukan pelayanan transportasi udara, darat, dan laut. Sejumlah pilot terlambat datang,
BERITA TERKAIT
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa
- BPKP Usulkan Rancangan Kebijakan MRPN Lingkup Pemerintah Daerah
- Eks Tim Mawar Kenang Presiden Prabowo yang Rela Korbankan Diri demi TNI