Traveloka Hadirkan Diskon Gila-gilaan, Ada Paket ke Bali Mulai Rp 3 Jutaan

jpnn.com, JAKARTA - Salah satu platform travel, Traveloka kembali menghadirkan program menarik kepada penggunanya.
Kali ini, program yang ditawarkan Traveloka tersebut bernama Traveloka Epic Sale.
Program itu menawarkan diskon hingga 80 persen dan berlaku sampai 11 Agustus 2024.
Adapun promo itu akan meliputi diskon penjualan tiket pesawat, hotel, dan Xperience.
CEO of Transport Traveloka, Iko Putera mengatakan promo itu dihadirkan untuk membuat liburan pengguna lebih murah, mudah, dan menyenangkan.
Menurut dia, setiap orang punya cara yang unik dalam berwisata.
Oleh karena itu, dia ingin mengakomodir preferensi konsumen yang dinamis.
"Melalui Traveloka Epic Sale, siapa saja dapat dengan mudah berwisata ke destinasi favorit dengan harga terjangkau dan pilihan yang lengkap," kata dia.
Traveloka kembali menghadirkan diskon menarik kepada penggunanya. Ada paket wisata ke Bali tiga hari dua malam mulai dari Rp 3 jutaan.
- Hore! Ada Diskon Tiket Pesawat 10 Hingga 15 Persen
- Legislator PDIP Sebut Bandara Buleleng Bakal Memperberat 'Overtourism' di Bali
- Wamenpar Ni Luh Puspa Petakan Potensi Wisata di Bali Timur, Ini Tujuannya
- Pesawat Airfast Bermasalah saat Pendaratan, Runway Bandara Ngurah Rai Ditutup Sementara
- Sultan Apresiasi Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi