Tren Baru 'Staycation' Nyaman, Makin Populer Menyaingi Hotel
jpnn.com, JAKARTA - Serviced apartments, atau apartemen layanan, belakangan ini menjadi pilihan hunian yang makin populer bagi wisatawan dan pelaku bisnis di seluruh dunia.
General Manager dari Oakwood Suites Kuningan Jakarta Christian Jacob mengatakan kelebihan apartemen layanan adalah memiliki lokasi strategis di pusat bisnis.
"Memiliki akses mudah ke hiburan dan perbelanjaan telah menjadikan serviced apartments pilihan yang menarik bagi banyak orang," ujar Christian Jacob di Jakarta, Kamis (21/9).
Kemudian, Christian menjelaskan salah satu daya tarik utama serviced apartments adalah ruang yang lebih besar dibandingkan dengan hotel konvensional.
Setiap tamu dapat menikmati privasi yang lebih besar dan ruang untuk bersantai.
"Kami sangat berkomitmen untuk memberikan pengalaman yang tak terlupakan kepada tamu. Salah satu aspek yang kami tekankan adalah kenyamanan tinggal di Oakwood Suites Kuningan Jakarta," ungkap Christian.
Christian menyebut ruang yang lebih luas ini memungkinkan serviced apartments untuk menjadi hunian yang ideal bagi keluarga yang bepergian bersama.
Para tamu tidak hanya mendapatkan kamar tidur yang luas, tetapi juga ruang tamu yang nyaman dan dapur lengkap. Ini membantu menciptakan pengalaman yang lebih seperti rumah sendiri.
Serviced apartments, atau apartemen layanan, belakangan ini populer menyaingi hotel, tren baru staycation
- Fasilitas di Arandra Residence Kini Semakin Lengkap dengan Hadirnya Superindo
- ICEBM Untar 2024 jadi Sarana Percepatan Pencapaian SDGs untuk Semua Sektor
- Makin Mudah Bangun Loyalitas Pelanggan dengan OCA
- Fokus Berkelanjutan, LPKR Libatkan Lini Bisnis Kelola Sampah dan Limbah
- Hunian ini Tawarkan Ruang Hijau yang Asri
- Hunian ini Tawarkan Ruang Hijau yang Asri