Tren Positif Berlanjut
Minggu, 18 Desember 2011 – 07:36 WIB
GRESIK - Persegres Gresik sukses mempertahankan tren positifnya dalam dua laga terakhir Kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2011-2012. Bermain di depan pendukungnya, mereka menjinakkan Arema Indonesia dua gol tanpa balas dalam laga di stadion Petrokimia Gresik, sore kemarin (17/12). Setelah itu, praktis kendali permainan banyak diambil Agus Indra Kurniawan dkk yang menguasai lapangan tengah. "Di babak pertama kami menerapkan strategi dengan menciptakan banyak peluang. Dan untungnya anak-anak bisa memanfaatkan itu dengan baik," kata pelatih kepala Persegres Freddy Muli.
Satu kemenangan ini mampu mengatrol posisi tim besutan Freddy Muli itu ke posisi sepuluh besar klasemen sementara ISL. Gol-gol kemenangan Persegres tersebut disumbangkan melalui sontekan penyerang anyarnya Marwan Sayedeh pada menit ke-15 dan sundulan James Koko Lomell pada menit ke-35.
Baca Juga:
Meski memenangi derby Jatim episode dua ini, Persegres mengawali laga dengan tempo lambat. Bahkan, sepuluh menit pertama permainan menjadi milik Arema. Lima menit kemudian Persegres baru bisa bangkit setelah mencetak gol melalui sontekan Marwan Sayedeh memanfaatkan kemelut di depan gawang Arema.
Baca Juga:
GRESIK - Persegres Gresik sukses mempertahankan tren positifnya dalam dua laga terakhir Kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2011-2012. Bermain
BERITA TERKAIT
- Real Madrid Takluk dari Barcelona, Ancelotti: Pertahanan Kami Buruk
- Gagal Bersinar di Seri Gresik, Jakarta Electric PLN Target Sapu Bersih Kemenangan di Malang
- Dipecat PSSI, Shin Tae Yong: Saya Pulang dengan Senyuman
- Bung Kus Akui di Bawah Erick Thohir Timnas dan Liga Sepak Bola Lebih Baik
- Liga 1: Dewa United Siap Menodai Kesucian Persib Bandung
- Tak Mungkin Patrick Kluivert Dikontrak Tanpa Target ke Piala Dunia 2026