Trending di TikTok, Sahrul Projectt Makin Yakin Berkarier di Musik

jpnn.com, JAKARTA - TikTok menjadi satu di antara media sosial yang makin populer dan memberi pengaruh kepada penggunanya.
Tak heran jika TikTok pun bisa memberi keuntungan bagi para musisi sekaligus membantu mereka naik daun.
Terutama ketika lagu yang mereka ciptakan digunakan sebagai backsound konten-konten video, dan itu menjadi viral di For Your Page (FYP).
Satu yang sukses mencuri perhatian di TikTok ialah DJ Pak Pong Vong Thailand Style.
Lagu hasil aransemen ulang editor musik Sahrul Projectt itu dirilis pada 2020 dan menjadi backsound FYP yang populer di TikTok.
Hingga saat ini, terdapat lebih dari 34 ribu konten video yang menggunakan lagu tersebut dan sudah ditonton lebih dari 3,81 juta kali.
“Senang banget. Pastinya bangga melihat aransemen saya berhasil trending dan banyak dijadikan backsound oleh para content creator di TikTok," ujar Sahrul dalam keterangannya, Selasa.
"Setiap ada konten video dengan backsound aransemen saya yang lewat di FYP, itu menjadi kebahagiaan tersendiri buat saya."
Lagu hasil aransemen ulang editor musik Sahrul Projectt itu menjadi backsound FYP yang populer di TikTok saat ini.
- Orang Tua Perlu Aktif Mendampingi Perjalanan Digital Anak Remajanya
- Mbak Onijah Nekat ke Luar Negeri demi Dinikahi Berondong, Ternyata Zonk
- Rahasia Sukses SYB Kuasai Pasar Kecantikan di TikTok
- Presiden Trump Sebut Microsoft Tertarik Mengambil Alih TikTok
- TikTok dan SEJIWA Foundation Soroti Pentingnya Peran Orang Tua Dampingi Remaja Akses Dunia Digital
- TikTok Dilarang, Tumblr Memperkenalkan Fitur Baru