Treni Tidak Pernah Tahu Punya Saudara Kembar, TikTok Mempertemukan Mereka

Treni Tidak Pernah Tahu Punya Saudara Kembar, TikTok Mempertemukan Mereka
Di India korban meninggal karena virus corona sudah mencapai 120 ribu orang. (AP: Manish Swarup)

"Anak-anak [saya] waktu pertama kali ketemu sempat bingung, mana mamanya."

External Link: Youtube Treni

 

Semakin lama menghabiskan waktu dengan kakaknya, Treni semakin menyadari kesamaan watak dan karakter di antara mereka.

"Sama, dia cerewet, saya juga cerewet. Dia itu keras kepala, saya juga keras kepala. Tapi kalau misalnya untuk di depan suami, dia lebih sabar. Kalau saya agak ngegas gitu depan suami," katanya.

"Bahkan kebiasaan kami dari kecil suka disisirin ibu juga sama."

Enam hari lamanya Treni menghabiskan waktu di Tasikmalaya bersama Trena dan keluarga besarnya.

"Kemana-mana maunya bareng terus, bahkan hal yang ingin saya lakukan pertama kali [adalah untuk] pakai baju kembaran, pakai jilbab yang samaan, terus kalau misalkan ke mana saja sama Trena terus," kata Treni.

'Tidak perlu menyalahkan siapa-siapa'

Enceng sang Ayah mengaku gembira sekaligus sedikit menyesal karena Treni baru berhasil ditemukan dan pulang ke Tasik setelah Ibunya meninggal dunia.

Beragam cara sudah dilalui Trena untuk menemukan saudara kembarnya yang terpisah sejak bayi sampai akhirnya TikTok mempertemukan mereka

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News