Tri Rismaharini dari Surabaya ke Jakarta, Khofifah Sebaliknya
jpnn.com, JAKARTA - Tri Rismaharini, wali kota Surabaya dua periode, ditunjuk oleh Presiden Jokowi menjadi menteri sosial (mensos) menggantikan Juliari P Batubara yang terjerat kasus korupsi bantuan sosial.
Bu Risma, panggilan akrabnya, akan menemui jalan berkelindan dengan berbagai tantangan sebagai mensos Kabinet Indonesia Maju.
Dia harus memastikan belasan juta paket bantuan sosial benar-benar sampai dan efektif mengurangi beban masyarakat yang menjadi korban pandemi COVID-19.
Mantan Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Pemerintah Kota Surabaya itu, juga harus bertanggung jawab untuk mengelola ratusan triliunan rupiah anggaran perlindungan sosial yang bersumber dari APBN, agar instrumen fiskal tersebut benar-benar akuntabel, transparan, efisien dan efektif.
Pengumuman dari Presiden Jokowi pada Selasa (22/12) ini memang tidak terlalu mengejutkan.
Kabar terpilihnya Risma ke Kabinet Indonesia Maju sudah menjadi desas-desus sejak akhir pekan lalu.
Risma memilih untuk irit berkomentar sebelum pengumuman resmi dari Presiden pada Selasa (22/12) sore.
“Pertama, Ibu Tri Rismaharini. Saya kira kita tau semua beliau adalah Wali ota Surabaya, dan saat ini bu Tri Rismahsrini akan kita berikan tanggung jawab untuk menjadi menteri sosial," kata Presiden Joko Widodo di veranda Istana Merdeka, Jakarta, didampingi Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin.
Profil Tri Rismaharini, wali kota Surabaya yang dipercaya Presiden Jokowi menduduki jabatan mensos.
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Teka-Teki Kepemilikan SHGB 991: 3 Sengketa Berkembang Makin Pelik, Seorang Notaris Jadi Tersangka
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub