Trigol Ronaldo Bawa Portugal Menang di Kandang Armenia

Trigol Ronaldo Bawa Portugal Menang di Kandang Armenia
MANA SUARANYA?: Gaya kapten Portugal, Cristiano Ronaldo usai mencetak gol ke gawang Armenia. Foto: AFP

jpnn.com - YEREVAN - Portugal harus bersusah payah mengamankan puncak klasemen sementara Grup I kualifikasi Piala Eropa 2016. Bertandang ke markas Armenia di stadion Vazgen Sargsyan anvan Hanrapetakan Marzadasht, Yerevan, Minggu (14/6) dini hari, Cristiano Ronaldo cs menang tipis 3-2.

Tuan rumah membuka keunggulan pada menit ke-14 lewat Piniero Pizzelli. Namun Portugal menyamakan kedudukan pada menit ke-28 setelah Ronaldo mampu menunaikan tugasnya sebagai algojo penalti. Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Ronaldo mencetak gol keduanya dan membawa Portugal berbalik unggul 2-1 pada menit ke-55. Hanya butuh waktu tiga menit berselang, Ronaldo mencatatkan hattrick, usai tembakannya dari luar kotak penalti masuk dan merubah skor menjadi 3-1.

Portugal harus bermain dengan 10 orang pada menit ke-62, usai Tiago diusir wasit karena akumulasi kartu kuning. Kondisi ini dimanfaatkan dengan baik oleh Armenia. Unggul jumlah pemain, tuan rumah berhasil memperkecil skor menjadi 2-3 setelah di menit ke-73 Hrayr Mkoyan mencetak gol. Namun hingga laga usai, tak ada lagi gol yang tercipta. 

Kemenangan ini membuat Portugal mendulang 12 poin dari 5 pertandingan, dan kukuh di puncak klasemen sementara Grup I. Denmark membuntuti dengan 10 poin, juga dari lima laga. (adk/jpnn)


YEREVAN - Portugal harus bersusah payah mengamankan puncak klasemen sementara Grup I kualifikasi Piala Eropa 2016. Bertandang ke markas Armenia di


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News